Roemah Kantja, Tempat ‘Kongkow’ yang Minimalis dan Homie di Kota Malang

Advertisement
57390265_459148371493924_1710955407656545477_n_XtG.jpg
Romeah Kantja menjadi tempat berkumpul seru bersama teman dan kolega
via Instagram/roemahkantja   

Konsep kafe dengan mengusung working space atau tempat kerja bersama
sedang menjamur nih di Indonesia. Tak ketinggalan, di Kota Malang pun sudah mulai bermunculan kafe sekaligus working space nih, Teman Traveler. Dari sekian banyaknya kafe, ada satu tempat yang unik karena bertema minimalis dan homie.

Kafe ini letaknya nyempil di Jalan Raya Candi II No. 316, Karangbesuki, Sukun, Kota Malang. Buka mulai pukul 10.00-22.00 wib. Tempat ini bisa bikin kamu nyaman dan betah karena rasa ‘homie’ yang ditawarkan, lho. Hal ini yang membedakan Roemah Kantja dengan kafe-kafe minamalis yang lain.

Seperti Berkunjung ke Rumah Teman

65270288_347650849246352_3671564412892852227_n_q4Y.jpg
Menjadi rumah untuk kegiatan-kegiatan produktif dan kreatif
via Instagram/roemahkantja

Roemah Kantja atau dalam Bahasa Jawa berarti rumah teman. Ternyata pemilihan nama ini memang disengaja. Pemilik Roemah Kantja menginginkan pengunjung kafe ini merasakan seperti datang ke rumah teman sendiri. Jadi kafe ini memberikan kesan hangat dan dekat kepada para pengunjungnya.

51725723_125044578551787_7556498646993731520_n_DVl.jpg
Hidangan yang tersedia mulai dari makanan ala Barat, Asia, hingga citarasa lokal
via Instagram/roemahkantja

Menu di kafe ini juga terbilang unik nih Teman Traveler. Setiap harinya menu utama berbeda-beda. Menu utamanya beragam mulai dari makanan ala Barat seperti Herbs Chicken Steak dan Burger Platter with Herbs atau makanan Asia seperti Thai Noodle dan Jjampong Noodle. Ada juga menu dengan citarasa Indonesia sepertu Nasi Uduk, Gulai Kambing Kacang Hijau, hingga Sate Padang. Semua menu utama tersebut ternyata hasil dari kolaborasi.

52043281_1451566648307027_8406048984852244531_n_cog.jpg
Semua makanan merupakan hasil kolaborasi dengan para kantja (teman)
via Instagram/roemahkantja

Setiap makanan dimasak oleh orang yang berbeda dan disajikan di hari yang berbeda pula. Jadi Teman Traveler serasa mendapatkan kejutan nih karena tidak dapat ditebak menu utama setiap harinya apa saja. Ketika artikel ini ditulis, Roemah Kantja menyajikan roti pinggul untuk setiap minuman panas yang dipesan. Wah, makin mengejutkan ya kreasi dari kafe satu ini!

66279517_709041042871076_3028697041836548270_n_R0G.jpg
Sajian roti pinggul untuk setiap pesanan minuman panas
via Instagram/roemahkantja

Menawarkan Ketenangan

45714878_319881092186521_7588347663572227151_n_TbQ.jpg
Ruang nyaman dan tenang untuk berkumpul dengan sahabat
via Instagram/roemahkantja

Letaknya di tengah pemukiman ternyata memberikan dampak yang bagus. Untuk Teman Traveler yang kurang menyukai tempat ramai atau ingin mencari tempat nyaman untuk menggarap pekerjaan, tugas kuliah, atau
skripsi, Roemah Kantja bisa menjadi pilihan tepat. Suasana tenang di kafe ini akan mendukung Teman Traveler untuk fokus dan menikmati waktu.

Kafe ini kecil dan didesain minimalis. Namun tidak mengurangi kenyamanan yang dihadirkan. Tanaman hijau dapat ditemukan di beberapa sudut, juga terdapat koleksi buku yang bisa dibaca. Tempat duduknya ditata secara sederhana tapi masih bergaya anak muda banget. Teman Traveler akan menemukan sentuhan-sentuhan seni di tembok kafe ini.

Rumah untuk Bekerja dan Berkarya

45626740_199818320958670_2259413726593118788_n_rJK.jpg
Sentuhan artistik di tembok Roemah Kantja
via Instagram/romeahkantja

Selain kafe, tempat ini juga berfungsi sebagai working space, ya. Jadi tidak mengheran jika Roemah Kantja dijadikan rumah bagi beberapa orang untuk bekerja dan berkarya. Mereka saling berkolaborasi di sini.
Tidak hanya dalam hal menu utama makanan tapi juga segala jenis minuman yang dihidangkan merupakan hasil kolaborasi dengan Kaonashi Coffee Roaster coretan-coretan artistik di tembok kafe ini adalah karya Desainer Grafis Macan Unggulan.

63190776_700820627038422_4084414020272412244_n_1CG.jpg
Keseruan Karja Taroena, salah satu cara yang diadakan di kafe ini
via Instagram/romeahkantja

Kafe ini juga menyediakan ruang untuk beberapa pekerja di bidang desain dan marketing, ada bengkel juga, dan toko bunga di lantai dua. Roemah Kantja ini benar-benar ruang untuk berkarya bagi para pekerja, terutama pekerja freelance nih. Bahkan tempat ini juga sering menjadi rumah untuk acara dan workshop yang diselenggarakan oleh komunitas.

Bisa Juga Belajar Merangkai Bunga

30086158_572893009752350_8130104561382719488_n_tGw.jpg
Lantai dua kafe ini adalah toko bunga yang bisa ditengok juga oleh pengunjung
via Instagram/tierraflorist

Sesi kongkow sudah dapat, sesi belajar pun tak lupa. Kafe ini juga menyediakan ruang untuk workshop-workshop yang pastinya bisa menjadi tempat belajar dan mengasah kreativitas. Mulai dari menggambar hingga merangkai bunga. Yap, lantai dua tempat ini dihuni oleh toko bunga Tierra
Florist.

66316720_2447103925310392_1014692256357733295_n_3Sv.jpg
Belajar merangkai bunga ala Tierra Florist
via Instagram/roemahkantja

Teman Traveler yang tertarik belajar merangkai buket bunga yang elegan, bisa nih sesekali mengikuti workshop yang biasanya diadakan. Tierra Florist sendiri salah satu toko bunga di Kota Malang yang namanya tak asing di beberapa kalangan. Bahkan Tierra Florist pernah merangkaikan
buket bunga untuk Putri Indonesia tahun 2017 dalam acara Malang Fashion
Movement 2017.

50128959_243175393273241_8749176848469958491_n_knd.jpg
Buket-buket bunga yang dirangkai elegan
via Instagram/tierraflorist

Tunggu apa lagi? Berwisata ke Kota Malang makin banyak referensi tempat nih karena bisa berkunjung ke Roemah Kantja. Tidak hanya bikin nyaman tapi juga bisa belajar, bekerja, dan berkarya. Jangan lupa kongkow dan
tetap mengembangkan kemampuan bersama-sama di sini ya, Teman Traveler!

Advertisement
Tags
kafe Malang roemah kantja
Share