The Pinewoods Lodge & Organic Farm, Bernuansa Rumah Hobbit unik seperti di Film

Advertisement

Siapa yang tidak tahu film The Lord of The Rings khas dengan rumah hobbitnya. Selain di New Zealand tempat lokasi syutingnya, Teman Traveler bisa melihatnya di The Pinewoods Lodge & Organic Farm, nuansanya seperti pada film. Penasaran? Yuk simak perjalanan berikut ini.

Perjalanan Menuju Lokasi

1970_01_01_07_ny4.jpg
Rumah Hobbit Pintu Tertutup (c) Trustyour Journey/Travelingyuk

The Pinewoods Lodge & Organic Farm ini berlokasi di Jalan Gandamanah No.251 Kec. Cisarua Bogor. Akses ke tempat ini, Teman Traveler harus memasuki persimpangan Taman Safari Indonesia dan melintas jalan yang sedikit menanjak.

Dalam memudahkan kita sampai ke tempat tujuan, mereka memasang petunjuk arah. Lokasi Pinewood Lodge ini tidak terlalu jauh dari sana. Memang untuk jalannya sendiri ada beberapa jalan yang rusak tetapi masih bisa dilewati walaupun harus hati-hati.

Beberapa spot paling menarik di ‘Pinewoods Lodge Rumah Hobbit’

1970_01_01_07_s9c.jpg
Spot Kincir Angin Belanda (c) Trustyour Journey/Travelingyuk

Hobbit House ini menggambarkan suasana rumah Hobbit yang mirip seperti di Film The Lords Of the rings. Selain bertema Hobbit disini juga ada budaya Belanda. Seperti kincir angin Belanda dan kostumnya. 

Di Wisata Pinewoods Hobbit House ini, Teman Traveler dapat menyewa kostum pakaian tradisional Belanda Rp 25.000/orang, untuk menambah keren foto kalian.  

1970_01_01_07_93i.jpg
Lorong dengan hiasan bunga (c) Trustyour Journey/Travelingyuk

Menariknya di sini bisa dijadikannya spot foto prewedding dan tentunya gratis. Selain itu bisa menikmati nuansa Hobbit, apalagi pada spot-spot tertentu sangat ramai sekali para pengunjung untuk berfoto. Di sini juga ada berbagai macam bunga berwarna-warni, terlihat indah sekali

1970_01_01_07_DHL.jpg
Taman Bunga (c) Trustyour Journey/Travelingyuk

Fasilitas dan Harga Tiket

1970_01_01_07_zwI.jpg
Hobbit House (c) Trustyour Journey/Travelingyuk

Teman Traveler tidak usah khawatir karena kalian bisa datang langsung ke tempat ini untuk foto-foto saja. Bisa menikmati restoran dan kebunnya tanpa harus menginap di hotel. Jam operasionalnya buka setiap hari mulai pukul pukul 08.00-17.00 Wib.

Fasilitas umum yang ada pada Pinewoods Lodge & Organic ini cukup lengkap. Ada Mushola, Toilet, Restoran, cafe, dan area parkir luas. Bahkan ada juga kolam renangnya lho. Tiket masuknya sangat murah yaitu sebesar Rp.10.000/orang dan kalian sudah bisa berfoto di spot-spot yang telah di sediakan dan berkeliling taman.

Tips mengunjungi Rumah Hobbit yang Instagenic di Puncak Bogor :

1970_01_01_07_ZSv.jpg
Foto di Spot rumah Hobbit yang pintu ya tertutup (c) Trustyour Journey/Travelingyuk

Teman Traveler bisa mencoba datang saat weekdays karena tidak akan terlalu ramai. Apalagi saat foto prewedding ada baiknya saat sepi pengunjung agar tidak mengantri saat di spot-spot foto.

Membawa makanan dan minuman selama di sana saat weekdays sebab restoran dan cafe di sini akan tutup dan mulai beroperasi saat weekend saja. Kemudian gunakan kendaraan roda empat yang memadai mengingat jalanan menuju lokasi cukup menanjak.

Terakhir jangan lupa membawa jaket dan jas hujan mengantisipasi saat hujan tiba-tiba datang. Jangan lupa untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan di sepanjang perjalanan dan tempat wisata ya.

Demikian perjalanan menuju The Pinewoods Lodge & Organic Farm di Bogor. Lokasi yang bisa menambah konten fotomu. Dapat menjadi referensi tempat untuk melakukan sesi foto prewedding.

Advertisement
Tags
Bogor Indonesia Jawa Barat kontributor The Pinewoods Lodge & Organic Fam Travelingyuk
Share