Museum TNI di Indonesia, Melihat ‘Kehidupan’ Militer dengan Berwisata

Advertisement

Pada Jumat (5/10/2018), Tentara Nasional Indonesia atau TNI genap berusia 73 tahun. Setumpuk harapan dan doa diberikan kepada TNI. Menapaktilasi perjuangan TNI di tanah air, Teman Traveler bisa ikut mengapresiasi dengan mengunjungi museum. Berikut ini ada 5 Museum TNI di Indonesia yang bisa Teman Traveler kunjungi.

1. Museum Satria Mandala, Jakarta

Museum Satria Mandala, Via Instagram/jakarta_tourism
Museum Satria Mandala, Via Instagram/jakarta_tourism

Lokasi Museum Satria Mandala berada di Jl. Jendral Gatot Subroto No. 14, Jakarta. Buat teman Traveler yang ingin mengenang perjuangan TNI, bisa datang ke lokasi ini. Pasalnya, di dalamnya terdapat beragam koleksi lengkap. Mulai dari atribut khusus, senjata, diorama perang dan tak ketinggalan juga pesawat.

Dahulu, sebelum jadi museum, destinasi wisata Jakarta ini adalah Wisma Yaso yang terkenal sebagai tempat peristirahatan Presiden RI Seokarno menjelang akhir hayatnya. Jadi, selain melihat berbagai koleksi TNI, kamu juga bisa melihat langsung lokasi peristirahatan terakhir Presiden Republik Indonesia yang pertama.

2. Museum Pusat TNI AU Dirgantara Mandala, Jogja

Museum Pusat TNI AU-Dirgantara Mandala, Via Instagram/putri_pedeka
Museum Pusat TNI AU-Dirgantara Mandala, Via Instagram/putri_pedeka

Dari Jakarta kita melipir ke Jogja, ada Museum Pusat TNI AU Dirgantara Mandala. Lokasinya berada di kompleks Bandara Adisucipto, Jogja. Di lokasi ini, Teman Traveler bisa belajar sejarah dan juga seluk beluk dari TNI Angkatan Udara. Ada replika pesawat perang, replikanya, serta peralatan bantuan perang yang digunakan TNI Angkatan Udara.

Sebagai informasi, awalnya museum ini berlokasi di Jakarta, tepatnya di Tanah Abang. Namun dipindah ke Jogja karena memang dianggap sebagai lokasi yang bersejarah untuk perkembangan TNI AU.

3. Museum Mandala Bhakti, Semarang

Museum Mandala Bhakti, Via Instagram/museumdirgantara
Museum Mandala Bhakti, Via Instagram/museumdirgantara

Selanjutnya ada Museum Mandala Bhakti yang berada di Semarang, Jawa Tengah. Tepatnya berada di Jl. Soegijapranata No. 1, Semarang. Tempatnya berhadapan langsung dengan Monumen Tugu Muda. Awalnya, lokasi ini digunakan sebagai Raad van Justitie atau Pengadilan Tinggi bagi golongan rakyat Eropa di Semarang.

Namun sekitar tahun 1950-an berubah fungsi jadi Markas Besar Komando Wilayah Pertahanan II. Tahun 1985 kemudian resmi digunakan untuk museum dan menyimpan beragam koleksi data, persenjataan TNI (tradisional ataupun modern), dokumentasi dan lain sebagainya.

4. Museum Yos Sudarso, Surabaya

Museum Yos Sudarso via Facebook.com
Museum Yos Sudarso via Facebook.com

Di Surabaya ada Museum Yos Sudarso yang di dalamnya menjelaskan perkembangan TNI Angkatan Laut di Indonesia dan alusista lautnya. Di dalamnya terdapat ruang auditorium dan videorama. Di sini, para pengunjung yang datang bisa menyaksikan langsung patung besar Komodor Yos Sudaro yang menjulang di tengah bangunan.

Sebagai informasi, Yosaphat Soedarsi ini merupakan salah satu pahlawan Indonesia yang berasal dari TNI Angakatan Laut, ia gugur dalam pertempuran Laut Aru pada konflik Trikora di Papua Barat.

5. Museum Brawijaya, Malang

Museum Brawijaya, Via Instagram/veronica.tj
Museum Brawijaya, Via Instagram/veronica.tj

Ada juga Museum Brawijaya yang menjadi wisata Malang untuk keluarga yang lokasinya berada di Jl. Ijen Nomor 25. Di dalamnya terdapat koleksi senjata yang cukup lengkap yang digunakan untuk memperjuangkan kemerdekaan RI di era 1945-an. Benda-benda perang seperti halnya meriam, tank, seragam, peta, dan atribut lainnya ada di sini.

Salah satu koleksi yang bisa dibilang cukup mencolok adalah Gerbong Maut yang berada di halaman tengah museum yang dahulu pada zaman Belanda digunakan untuk mengangkt para pekerja paksa. Tapi lantaran tidak ada lubang udara, para pekerja akhirnya tewas di alam gerbong tersebut.

Yuk kenang berbagai perjuangan TNI dengan mengunjungi salah satu dari 5 museum di Indonesia yang telah disebutkan di atas. Setidaknya kita bisa menghargai jasa-jasa dan kerja keras yang diberikan TNI untuk bangsa Indonesia.

Advertisement
Tags
hari ulang tahun TNI Indonesia museum tni di indonesia
Share