Makanan Korea yang Cocok jadi Menu Buka Puasa, Bisa Ditemui di Indonesia!

Advertisement

Bulan Ramadan biasanya diwarnai oleh berbagai macam kuliner yang bermunculan. Nggak cuma makanan tradisional Indonesia saja, beberapa kuliner luar negeri juga tak kalah menarik. Berikut sejumlah makanan Korea yang pas disantap jadi menu buka puasa. Ada apa saja ya? Simak yuk!

Tteokbokki

Tteokbokki
Tteokbokki, via Instagram/emmis.eats

Penganan asal Korea yang terbuat dari tepung beras dan diberi bumbu gochujang pedas sekaligus manis ini bernama Tteokbokki. Bagi Teman Traveler yang sering menyaksikan drama Korea pasti sudah tak asing lagi dengan ini. Tak sulit untuk menemukan restoran atau tempat yang menjual kuliner ini.

Karena sebagian kota besar yang ada di Indonesia menghidangkannya. Bagi yang sedang berada di ibu kota, beberapa restoran yang terkenal dan dapat kalian kunjungi yakni Han Gang, An. Nyeong Korean Food Cafe, Jjang Noodle, dan lain-lain.

Gyeongdan

Gyeongdan
Gyeongdan, via Instagram/le_ticket_mode

Korea tak hanya terkenal akan kuliner pedasnya saja, mereka juga memiliki makanan penutup yang nggak kalah menarik. Salah satunya seperti Gyeongdan. Kue beras ini memiliki cita rasa yang manis dan legit karena di dalamnya diisi dengan kacang merah atau kacang tanah. Sehingga cocok jadi menu berbuka.

Namun di Indonesia sendiri cukup sulit untuk menemukannya karena kebanyakan restoran Korea menawarkan hidangan yang lebih familiar seperti ramyun, dakgalbi, kimbap, dan lain-lain. Jika ingin mencicipi, Teman Traveler dapat membelinya di toko online.

Hotteok

Makanan Korea buka puasa
Hotteok, via Instagram/rmfbunda_

Kuliner manis asal negeri ginseng lainnya yaitu Hotteok. Makanan ini merupakan sebuah panekuk berisi pasta kacang manis. Biasanya digoreng di atas wajan datar sambil ditekan-tekan agar sedikit pipih. Cara lain untuk menikmatinya bisa dengan dipanggang.

Disajikan selagi hangat, kuliner Korea ini cocok disantap selagi berbuka. Ada salah satu tempat yang menghidangkan Hotteok di Jakarta yakni Arasseo Soju Bar & Eatery yang berada di Jl. Senopati No.16, Selong, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Patbingsoo

Patbingsoo
Patbingsoo, via Instagram/chenlnyc

Butuh yang segar-segar? Cobalah menyantap Patbingsoo atau Patbingsu. Kuliner yang juga manis dan paling tepat disantap ketika berbuka puasa ini merupakan salah satu hidangan penutup yang digemari banyak orang Korea.

Satu porsinya terdiri dari es serut, kacang merah manis, buah-buahan segar, dan es krim di atasnya. Sebagian besar restoran Korea yang ada di Indonesia menjual Patbingsu dalam menu mereka. Jadi, Teman Traveler bisa langsung mencicipinya.

Nggak hanya kuliner Indonesia saja kan? Makanan Korea juga pas jadi menu buka puasa. Mana yang paling ingin Teman Traveler coba?

Advertisement
Tags
kuliner korea Kuliner Ramadan Korea Luar negeri
Share