Jelajah Kuliner Khas Vietnam Rose, Citarasa Otentik yang Meledak di Mulut

Advertisement

Negera Vietnam yang berada di Asia Tenggara ini tak hanya penuh sejarah, tapi juga penuh hal unik dan khas yang wajib banget buat masuk bucketlist. Selain menikmati wisata candi dan budaya, jelajah kuliner khas negara yang punya sebutan Vietnam Rose ini juga bikin nafsu makan makin menjadi. Yuk, lihat makanan apa saja yang perlu langsung dicicipi di tempat asalnya.

1. Bo Lu Lac

Bo Lu Lac via Instagram/@ mattiasdaniel

Kuliner Vietnam ini menggunakan bahan dasar berupa fillet, sirloin tanpa tulang atau rib eye dari daging sapi yang dipotong kubus dengan ukuran 2.5 cm. Biar makin bercitarasa, jangan lupa untuk memarinasi dagingnya dengan bawang putih cincang, kecap manis, gula, garam dan lada hitam.

Setelah satu jam, daging yang sudah direndam bumbu tinggal di panggang selama 1 menit diatas wajan anti lengket. Untuk penyajiannya, tinggal ditambahkan salad sesuai selera saja. Gurih dan empuk sekali pastinya.

2. Banh Bao

jelajah kuliner khas vietnam banh bao
Banh bao via Instagram @huyturtle23

Jelajah kuliner khas ke negara yang beribukota di Hanoi ini gak lengkap tanpa cemilan hangat satu ini. Banh bao adalah roti kukus khas Vietnam. Dari bentuk luarnya, terlihat seperti kue bakpao ya. Bila bakpao di Indonesia biasanya menggunakan isian berbahan dasar manis atau daging berbumbu kecap, Banh Bao berbeda.

Selain berisi daging cincang, streetfood yang satu ini juga berisi telur puyuh dan sayuran kukus. Kalau Teman Traveler seorang vegetarian, banh bao yang berisi sayur saja juga tersedia, kok. Pasti sehat deh. Yummy!

3. Banh Cuon

Banh Cuon via Instagram/ restaurantgroupie

Terlihat seperti lumpia atau sosis solo ala Indonesia, makanan pembuka ala Vietnam ini punya beberapa perbedaan. Kalau kulit lumpia terbuat dari tepung terigu, kulit pembungkus Banh Cuon sendiri dibuat dari tepung beras kukus. Sedangkan untuk isiannya, tergantung selera. Dari sayuran hijau sampai daging cincang, semuanya bisa.

Masyarakat Vietnam biasanya juga menyiapkan jenis saus tertentu sebagai teman makan banh cuon. Biar makin enak, jangan lupa taburan bawang gorengnya, ya.

4. Banh Khot

Banh Khot via Instagram/@ feedmi_

Camilan satu ini merupakan sejenis pancake mini ala Vietnam yang memiliki rasa gurih. Untuk adonannya, banh khot menggunakan tepung beras, tepung kanji, air, santan kelapa, garam, dan kunyit bubuk sebagai pewarna alaminya.

Udang merupakan bahan utama untuk isian banh khot. Udang yang sudah dibersihkan dan dimarinasi dengan daun bawang, bawah putih, garam dan merica tinggal dicampur ke dalam adonan tepung. Setelah semua siap, banh khot tinggal dimasak sesuai dengan wajan cetakannya. Biar semakin terasa gurih, banh khot biasanya diberi taburan bawang merah dan salad sayuran segar.

Wah, kalau menu jelajah kuliner khas Vietnam unik dan khas banget begini, siapa sih yang bakal tahan buat ga cobain? Daripada ngiler, yuk agendakan dari sekarang!

Advertisement
Tags
kuliner Luar negeri Vietnam Wisata
Share