Kampoeng Anggrek, Wisata Indah nan Sejuk yang Berada di Lereng Gunung Kelud

Advertisement

Datang ke Kediri, jangan hanya berkunjung ke Simpang Gumul atau Taman Brantas. Ada tempat wisata menarik lain yang bisa dikunjungi, bernama Kampoeng Anggrek. Sesuai dengan namanya, wisata ini berisi banyak sekali bunga cantik dengan beragam pilihan. Selain itu, ada banyak lagi hal menarik yang bisa kalian temukan di sini. Penasaran bagaimana tempatnya? Simak ulasan berikut ini.

1. Harga Tiket Masuk

kampoeng anggrek
Bagian depan tempat wisata (c) Welly Handoko/Travelingyuk

Masuk ke tempat ini pengunjung hanya cukup mengeluarkan uang sebesar Rp8.000 per orang saat weekend. Sedangkan saat weekday, hanya Rp5.000. Namun, itu belum termasuk biaya parkir, ya. Untuk motor kalian harus menyisihkan uang sebesar Rp3.000 dan Rp5.000 untuk mobil.

2. Kingkong Jagung yang Menjadi Maskot

kampoeng anggrek
Kingkong Jagung (c) Welly Handoko/Travelingyuk

Di bagian tengah destinasi wisata ini, kalian akan menemukan kingkong jagung besar berwarna oranye. Kingkong ini diketahui sebagai maskot dari Kampoeng Anggrek, sehingga jangan heran kalau banyak orang yang ingin berfoto di sana.

3. Ada Kebun Kaktus Menggemaskan

kampoeng anggrek
Kebun Kaktus lucu (c) Welly Handoko/Travelingyuk

Sebelum masuk ke area Anggrek, ada banyak sekali tanaman unik yang terpampang di sini. Salah satunya adalah area tanaman kaktus yang ditanam berjajar seperti pagar. Menariknya lagi, kaktus dihias dengan pernak-pernik yang membentuk mata dan bibir. Bagi siapa saja yang melihatnya, pasti tak sabar ingin segera berfoto dengannya.

4. Ada Galeri yang Berisi Beragam Jenis Anggrek

kampoeng anggrek
Bagian depan galeri (c) Welly Handoko/Travelingyuk

Nah, lokasi yang menjadi bintangnya di tempat ini diberi nama dengan Gallery Koleksi Anggrek. Di area ini kalian bisa menemukan ratusan Bunga Anggrek indah terpajang dalam sebuah ruangan semi outdoor. Sengaja diletakkan di tempat seperti ini, supaya bunga bisa tetap terjaga keindahannya.

kampoeng anggrek
Koleksi Bunga Anggrek (c) Welly Handoko/Travelingyuk

Bunga-bunga ini bukan hanya dipamerkan, tapi beberapa di antaranya juga dijual. Tapi, bagi kalian yang ingin membeli, disarankan bertanya dulu kepada si penjual. Ini dikarenakan beberapa bunga biasanya sudah dipesan terlebih dulu oleh orang lain.

5. Bisa Melihat Petani Bunga Sedang Berkebun

lrm_export_20190803_215219_aBu.jpg
Petani bunga sedang berkebun (c) Welly Handoko/Travelingyuk

Di bagian belakang area wisata Kampoeng Anggrek, terdapat lahan pertanian bunga. Di lahan ini tidak ditanam bunga anggrek, tapi tanaman hias yang begitu menarik perhatian. Setiap hari petani bunga merawat tanaman-tanaman tersebut dengan baik. Seperti memberi pupuk, membersihkan lahan dan juga menyiraminya.

6. Banyak Fasilitas Menarik untuk Pengunjung

lrm_export_20190803_215230_b2w.jpg
Spot budidaya ikan (c) Welly Handoko/Travelingyuk

Selain melihat dan belanja bunga, pengunjung juga diberikan beberapa fasilitas yang dapat dinikmati. Seperti memberi makan ikan mas dan gurame di tempat budidaya. Kalian bisa membeli makanan ikan di kasir pujasera.

lrm_export_20190803_215241_No2.jpg
Area outbound (c) Welly Handoko/Travelingyuk

Kemudian, pengunjung juga bisa bermain di area Outbound Edukasi. Di sana tersedia banyak permainan yang bisa uji ketangkasan sekaligus adrenalin. Biasanya yang menggunakan area ini adalah siswa sekolah yang sedang menghabiskan waktu liburan.

lrm_export_20190803_215139_qHO.jpg
Area pujasera (c) Welly Handoko/Travelingyuk

Terakhir, ada pujasera yang menyediakan kenyamanan bagi pengunjung di sini. Dengan bernuansa bambu ditambah angin sepoi-sepoi, membuat siapa saja yang ada di sana enggan untuk beranjak. Ditambah juga pujasera menyediakan beragam menu yang dapat dipilih.

Demikian informasi tentang Kampoeng Anggrek yang ada di Kediri. Kalau kalian ingin ke sini, langsung saja datang ke Dusun Ringinsari, Desa Sempu, Kecamatan Ngancar, Kabupaten Kediri. Dijamin kalian akan betah, karena udaranya sangat sejuk berkat lokasinya yang berada di lereng Gunung Kelud. kampoeng anggrek

Advertisement
Tags
Indonesia Jawa Timur Kampoeng Anggrek Kediri kontributor Wisata
Share