7 Situs Traveling Yang Wajib Diketahui Untuk Memudahkan Perjalanan Nanti

Advertisement

Mencari informasi seputar destinasi tujuan traveling sangatlah penting agar rencana liburan nanti bisa berjalan dengan lancar. Beberapa hal yang perlu digali adalah tentang transportasi, akomodasi serta destinasi itu sendiri. Calon traveler bisa mendapatkan informasi dengan membaca ulasan-ulasan dari travel blogger dan sumber lainnya.

Jika membuka satu per satu blog traveler dianggap kurang praktis maka sebaiknya traveler mengenal 7 situs traveling yang bakal mempermudah mereka merencanakan liburan. Situs-situs ini berisi tentang pemesanan tiket pesawat, penginapan hingga rekomendasi destinasi liburan yang keren-keren. Langsung saja inilah tujuh situs traveling yang wajib traveler tahu.

1. Couchsurfing

Traveling memang bukan kegiatan yang murah apalagi tujuannya ke destinasi yang jauh di luar pulau atau bahkan ke luar negeri. Transportasi dan akomodasi adalah dua hal yang paling banyak menyedot anggaran. Pun bukan berarti traveler tidak bisa bepergian dengan cara backpacker. Jika kamu seorang backpacker wajib hukumnya mengetahui situs Couchsurfing.

Couchsurfing [image source]
Couchsurfing [image source]
Couchsurfing adalah situs traveling yang menghubungkan para backpacker di dunia dalam satu wadah. Mereka bisa sharing pengalaman perjalanan dan tips-tips hemat bepergian di destinasi tertentu. Bahkan sesama backpacker tidak jarang yang mempersilahkan backpacker lain menginap gratis di rumahnya selama liburan di kota tertentu yang artinya bisa menghemat biaya penginapan. Selain mendapatkan info yang berharga, mereka yang tergabung di dalam situs Couchsurfing akan memperoleh banyak kenalan dari berbagai negara dan saling belajar mengenai bahasa dan kebudayaan.

2. TripAdvisor

TripAdvisor adalah situs traveling global dan terbesar di dunia, rugi jika traveler sampai tidak tahu tentang keberadaan dan kegunaan situs ini. Lewat TripAdvisor traveler bisa merencanakan perjalanan mereka dengan sangat mudah karena situs ini memiliki menu perbandingan harga akomodasi, transportasi hingga pilihan tempat makan dari yang kelas warteg hingga restoran bintang lima ada semua.

TripAdvisor [image source]
TripAdvisor [image source]
Selain memanfaatkan menu-menu pencarian traveling, setiap traveler juga akan disuguhi ulasan-ulasan traveler lain dimana bisa dijadikan pertimbangan untuk memilih destinasi, moda transportasi hingga pilihan penginapan yang nyaman. Bukan hanya itu setiap tahun situs ini juga memberikan penghargaan berupa travelers’ choice pada beberapa kategori dari penginapan terfavorit hingga destinasi-destinasi yang paling populer, semuanya lengkap.

3. Wego

Hampir sama dengan TripAdvisor, situs Wego adalah salah satu situs perjalanan yang memuat informasi penting seputar jasa pelayanan tiket pesawat lokal dan internasional, tiket kereta api, hingga penyewaan mobil dan bus. Situs ini akan sangat membantu bagi traveler yang sedang mempersiapkan perjalanan mereka baik di destinasi dalam negeri maupun luar negeri.

Wego [image source]
Wego [image source]
Satu lagi yang membuat Wego layak dijadikan bahan rujukan untuk merencanakan perjalanan yaitu situs ini rutin mengadakan event terkait traveling, seperti seminar dan workshop. Situs ini juga sangat aktif di dunia sosial media yang membuatnya semakin dekat dengan para traveler dengan tawaran kemudahan mendapatkan informasi terbaru yang ada di websitenya.

4. Trivago

Kalau situs Trivago nampaknya sudah tidak asing lagi untuk traveler. Iklan situs ini sudah sering muncul di televisi jadi semua tahu apa fungsi situs Trivago. Seperti yang diiklankan di Tv, Trivago adalah website yang membandingkan harga-harga tarif hotel. Situs ini akan mengambil referensi dari banyak sekali situs booking dan membandingkan harga masing-masing akomodasi di situs pemesanan online yang ditawarkan pada traveler.

Trivago [image source]
Trivago [image source]
Apa keuntungan yang didapatkan traveler? Sudah tentu traveler bisa melihat penawaran harga yang paling masuk akal di kantong mereka. Sebagai gambaran hotel yang sama di hari yang sama akan punya harga yang berbeda di masing-masing situs booking online. Dengan menggunakan Trivago, traveler bisa memilih untuk memesan akomodasi lewat situs yang menawarkan harga paling masuk akal.

5. Gogonesia

Bingung mencari destinasi liburan di dalam negeri yang sesuai dengan keinginan? Coba deh kamu buka dulu situs Gogonesia. Situs traveling ini bekerjasama dengan berbagai operator tur lokal yang memberikan penawaran pada traveler berupa paket wisata, aktivitas dan petualangan di berbagai destinasi di Indonesia tentu dengan tawaran paket yang bisa kalian sesuaikan dengan dana yang dimiliki.

Gogonesia [image source]
Gogonesia [image source]
Gogonesia juga menawarkan paket perjalanan singkat yang terdiri dari aktivitas luar ruangan semisal rafting, snorkeling, selancar, outbond dan masih banyak lagi. Penasaran menu apa saja yang ditawarkan oleh situs Gogonesia? Langsung saja deh kamu hidupkan laptop atau smartphone kalian dan akses situs keren satu ini.

6. SkyScanner

Bisa dibilang rugi jika mengaku traveler tapi tidak tahu atau tidak pernah mengakses situs SkyScanner. Situs pencarian traveling ini sangat terkenal dan rekomended untuk merencanakan perjalanan utamanya dalam memesan tiket pesawat. Secara rutin situs ini juga memberikan tips dan trik mendapatkan tiket pesawat murah ke berbagai negara lewat aplikasi pemesanan yang dimilikinya.

SkyScanner [image source]
SkyScanner [image source]

Situs SkyScanner juga sering bekerjasama dengan situs-situs traveling di berbagai negara untuk mengadakan lomba dengan hadiah liburan di destinasi impian. Selain itu secara mandiri SkyScanner juga sering membuat kuis berhadiah tiket penerbangan gratis ke tempat-tempat wisata populer. Untuk tips traveling murah traveler tinggal mengakses kanal berita yang setiap hari ada saja ulasan yang diterbitkan di websitenya tersebut.

7. Traveloka

Situs terakhir ini benar-benar harus kamu ketahui dan juga kamu manfaatkan dengan baik kalau perlu download aplikasinya di ponsel pintar biar sewaktu-waktu membutuhkan tinggal pencet shortcut-nya. Mengapa situs ini sangat penting bagi traveler? Traveloka adalah situs pemesanan tiket pesawat dengan tawaran harga yang relatif paling murah dibanding situs-situs pemesanan online lainnya.

Traveloka [image source]
Traveloka [image source]
Tawaran promo dari Traveloka selalu bikin ngiler orang-orang untuk segera memesan tiket dan pergi liburan. Kini Traveloka hadir dengan fitur baru berupa pemesanan kamar hotel dengan informasi yang lengkap. Tidak menutup kemungkinan jika situs ini juga akan memberikan promo-promo super edan untuk booking kamar hotel via website mereka ini.

Itulah ketujuh situs traveling yang wajib traveler ketahui. Mungkin salah satu situs tersebut sudah menjadi langgananmu dalam merencanakan liburan?

Advertisement
Tags
Couchsurfing Gogonesia Situs Traveling SkyScanner Traveloka TripAdvisor Trivago Wego
Share