Ada banyak wisata luar negeri yang menarik untuk dikunjungi bersama dengan keluarga atau geng sahabat. Jika Disneyland tak ada di list kamu, coba saja traveling ke Thailand. Negara Gajah Putih ini tak hanya terkenal dengan wisata belanjanya, namun juga alam indah dan juga tempat bermain yang asik. Salah satunya adalah peternakan yang gemesin ini. Di mana, sih?
Wisata Seru untuk Liburan Keluarga
Menghabiskan waktu seharian untuk bermain dengan binatang dan berswafoto ria terdengar sangat menyenangkan, bukan. Datang saja ke 1000 Sook Food and Farm di Hua Hin, Thailand. Sook adalah Bahasa Thailand yang berarti ‘kebahagiaan’. Artinya, tempat ini menawarkan 1000 kebahagiaan yang bisa didapatkan dari melakukan kegiatan-kegiatan menyenangkan di wisata satu ini. Baru masuk saja, kamu akan disambut dengan bangunan warna-warni di atas hamparan rumput yang luas. Pasti langsung membangkitkan hasrat ingin selfie, deh.Bermain dan Belajar dengan Binatang-binatang Lucu
Ada banyak hewan lucu yang bisa diajak bermain. Di antaranya adalah domba dari Swiss, kelinci-kelinci yang gemesin, beragam ikan, hingga kuda poni. Kamu bisa berfoto dan memberi makan mereka. Lokasi ini cocok banget untuk liburan bersama keluarga, khususnya yang membawa anak-anak. Si kecil jadi bisa bermain sambil belajar tentang nama-nama hewan dan langsung berinteraksi, juga menyayanginya. Tak hanya itu, wisata ini juga menyediakan berbagai permainan di Game Carnival yang hadiahnya benar-benar menarik. Seru banget, kan?Banyak Sudut Instagram-able
Gedung-gedung di sini dibuat dengan teliti dan pastinya sangat Instagram-able. Warna-warni dan arsitekturnya, juga interiornya tak kalah dengan Disneyland, rugi banget kalau tak sempat foto-foto di sini. Bangunan-bangunan ini adalah toko souvenir dan juga restoran di dalam 1000 Sook Food and Farm. Ada banyak permen dan snack Thailand yang dijual di sini, bisa kamu borong untuk oleh-oleh juga, Kamu juga punya kesempatan mencicipi kuliner khas Thailand di restorannya. Wisata ini buka dari pukul 9 pagi hingga jam 6 sore. Datanglah pagi-pagi agar punya banyak kesempatan untuk bermain dan jepret-jepret. Cahaya pun masih sangat mendukung.Hotel di Sekitar 1000 Sook Food and Farm
Ada banyak tempat menginap nyaman di daerah Phetkasem, dan dekat dengan tempat wisata di atas. Di antaranya adalah Siamotif Boutique Hotel yang ada di kawasan Wat Sisudaram. Satu lagi yang bisa menjadi pilihan lainnya adalah Baanwanglang Hotel. Keduanya memiliki pemandangan sungai yang bisa dinikmati dalam kamar. Hanya dibutuhkan sekitar 15 menit berkendara dari kedua tempat menginap ini untuk sampai di 1000 Sook Food and Farm.Wisata Lain di Sekitarnya
Ada wisata lain di sekitar yang juga bisa dikunjungi, lho. Selain bermain di peternakan gemas di atas, kamu juga bisa berkunjung ke Duzit Zoo yang juga berisi beragam hewan. Jangan lupa juga untuk berpose di spot-spot kerennya. Berjarak 500 meteran yang bisa kamu tempuh dengan berjalan kaki 7 menit saja, kamu sudah tiba di Vimanmek Mansion yang sangat indah. Mansion ini merupakan bangunan terbesar di dunia dan keseluruhannya terbuat dari kayu dan jati emas. Di sini kamu bisa melihat bukti keindahan kerajaan sejak tahun 1.900an. 1000 Sook Food and FarmLokasi: 150 Moo 2, Phetkasem road in Cha-Am, Thailand
Nah, Thailand seru juga ya untuk destinasi liburanmu selanjutnya? Jangan lupa mampir ke Talad Neon, pasar malam tempat di mana kamu bisa jajan sepuasnya. Bagaimana, tertarik?
Advertisement