Destinasi Wisata di Pulau Alor, Keindahan Indonesia Timur yang Tak Terbantahkan

Advertisement

Indonesia timur memang memiliki keindahan alam yang luar biasa. Kawasan yang masih alami dan terjaga adalah penyebabnya. Hal tersebut dikarenakan keindahan destinasi wisata di Indonesia timur belum banyak terjamah. Potensi serupa hampir dimiliki oleh setiap pulau yang berada di daerah tersebut. Seperti keindahan destinasi wisata di Pulau Alor ini.

Pantai Ling Al

Pantai Ling Al via instagram/explorealor

Wisata di Pulau Alor pertama yang wajib dikunjungi adalah Pantai Ling Al. Dengan hamparan pesisir sekitar 500 meter, Pantai Ling Al memiliki pemandangan kontras berupa pasir putih bertemu dengan birunya air laut. Eksotismenya juga terdapat pada perbukitan hijau di belakangnya. Untuk sampai ke sini hanya memerlukan waktu 2-3 jam dengan menggunakan perahu dari Desa Alor Kecil.

Pulau Kepa

Keindahan bahari Pulau Kepa via instagram/pikniknusantara

Nama Pulau Kepa pasti terdengar familiar bagi pecinta olah raga diving. Jernihnya air dan keindahan bawah laut membuat tempat ini menjadi destinasi utama untuk menyelam. Padang savana dan pepohonan yang sedikit mengering menjadikan tempat ini semakin menarik untuk dikunjungi. Jika ingin menghabiskan waktu lebih lama, kamu bisa menyewa pondok yang berbentuk rumah tradisional Alor di pulau ini. Pantas saja jika Pulau Kepa menjadi salah satu wisata di Pulau Alor yang sayang dilewatkan, bukan?

Pantai Deree

Pesisir Pantai Deree via instagram/explorealor

Pemandangan pantai dengan pasir putih yang lembut memang bukan pemandangan asing di Alor. Hal serupa juga dapat kamu temukan di Pantai Deere, salah satu andalan wisata di Pulau Alor. Butir-butir lembut terhampar luas dengan dihiasi pepohonan. Namun, yang paling mencolok adalah sebuah pohon kelapa yang tumbuh dengan kemiringan hingga empat puluh lima derajat, namun tegak pada ujungnya. Pohon ini pun menjadi hal menarik yang banyak diabadikan oleh pengunjung.

Air Mancur Tuti Adagae

Air Mancur Tuti Adagae via alordaily.com

Tempat ini berjarak sekitar 50 kilometer dari Kota Kalabahi. Lokasinya berada di Kecamatan Alor Timur Laut. Berbeda dengan air mancur pada umumnya, Air Mancur Tuti Adegae menyemburkan air belerang yang berasal dari dalam bumi. Di sekitarnya Teman Traveler dapat menemukan panorama perbukitan dengan savana serta aliran sungai yang masih sangat alami.

Kolam Bidadari

Kolam Bidadari Alor via backpackerjakarta.com

Kolam Bidadari merupakan salah satu destinasi wisata yang ada di Kecamatan Kokar, Kabupaten Alor. Dari pusat Kabupaten Alor, tempat ini dapat ditempuh dengan waktu perjalanan kurang lebih 2 jam 30 menit. Meskipun berada di tengah hutan dan tersembunyi, Kolam Bidadari memiliki pemandangan yang memukau. Air berwarna biru jenih dengan kedalaman dangkal, membuat tempat ini dapat menjadi penghilang gerah saat berkunjung ke Kabupaten Alor.

Tak dapat dipungkiri, Indonesia Timur memang memiliki banyak surga-surga tersembunyi yang keindahannya tak bisa disepelekan. Seperti lima wisata di Pulau Alor yang siap memanjakan matamu. Bagaimana, mana nih yang pernah dikunjungi Teman Traveler?

Advertisement
Tags
Indonesia Kepulauan Alor Nusa Tenggara Timur Wisata
Share