Siapa yang tak kenal dengan Whulandary Herman? Puteri Kecantikan 2013 ini kemudian melebarkan sayapnya ke dunia presenting dan seni peran. Amerika Serikat terpilih menjadi destinasi bulan madunya di awal tahun 2018 lalu. Saking cintanya dengan traveling, si cantik ini kembali liburan berdua dengan sang suami di Pulau Dewata. Yuk intip perjalanan mesra Whulandary Herman dengan belahan jiwanya di Bali.
1. Berada di Bali untuk menyaksikkan Devdan Show

Jalan-jalan kali ini ke Bali ini bukan tanpa agenda. Ternyata pada tanggal 17 November kemarin, Whulandary Herman menyaksikan Devdan Show dengan rekan-rekan artis lainnya. Tari ini merupakan pertunjukan yang yang digelar di Bali Nusa Dua Theatre.
2. Menginap di Villa Baru di Bali

Whulandary memilih Six Senses Uluwatu sebagai tempat menginap. Akomodasi ini merupakan villa dengan fasilitas yang begitu lengkap, seoerti spa, yoga, gym, kolam renang, dan lain-lain. Penginapan ini akan grand opening pada tanggal 8 Desember 2018 mendatang.
3. Menceritakan Keseruan Liburan di Six Senses Uluwatu

Selama menginap di Six Senses Uluwatu, artis cantik kelahiran 26 Juni 1989 ini menceritakan berbagai momen keseruan liburannya bersama dengan sang suami. Begini pose sebal dari Whulandary saat sang suami memotretnya dengan asal-asalan. Lucu banget ya Teman Traveler.
4. Momen Romantis Dinner dengan Suami

Sebagai pengantin baru, percik-percik asmara antara sepasang suami istri ini masih kentara dengan jelas. Ditambah dengan spot dinner yang begitu cantik berupa sunset memesona, membuat suasana makin romantis.
5. Menikmati Breakfast di Kolam yang Nyaman

Whulandary memang tidak menyia-nyiakan berbagai sudut di tempat menginapnya. Tak lupa ia berpose saat menikmati floating breakfast yang disediakan villanya.
6. Sarapan Pagi dengan Sang Suami

Liburan bersama dengan pasangan memang begitu menyenangkan, seperti halnya yang dilakukan oleh Whulandary dan sang suami. Pasangan ini banyak menghabiskan momen romantis dan mesra di berbagai lokasi. Bagaimana menurutmu?
Begitulah potret liburan Whulandary Herman yang begitu menyenangkan dan menularkan kebahagiaan. Melihatnya, bikin ingin langsung liburan juga, ya. Bagaimana, kapan nih mau berkunjung ke Bali lagi?