Taman Mozaik, Destinasi Instagenic yang Bermula dari Sebuah Rawa

Advertisement

Seperti yang kita tahu selama ini, kalau Surabaya adalah kota dengan segudang taman di dalamnya. Semuanya memiliki tema masing-masing yang tentu menarik perhatian masyarakat untuk mengunjunginya. Kini, ada salah satu ruang terbuka hijau terbaru di Surabaya, yakni Taman Mozaik. Pasti kalian penasaran kan dengan taman satu ini? Kita intip yuk keindahannya di bawah ini. 

Rawa yang Disulap Menjadi Taman 

taman mozaik
Taman yang awalnya berupa rawa via instagram/cakyadicling

Taman cantik ini ternyata mempunyai sejarah unik, Teman Traveler. Sebelum menjadi taman, kawasan ini dulunya hanya berupa rawa-rawa biasa. Ditambah dengan kondisinya yang kotor dan ditinggali oleh reptil-reptil liar. Oleh karenanya, Pemerintah Kota Surabaya berinisiatif mengubah lokasi tersebut menjadi tempat yang indah dan instagenic. 

Banyak Fasilitas yang Tersedia 

taman mozaik
Ada sejumlah fasilitas via instagram/surabayawalks

Di taman terbaru ini, ada banyak fasilitas yang bisa digunakan pengunjung. Seperti tempat parkir, pedestrian, playground dan rumah mozaik yang jadi ikonnya. Namun, masih ada penambahan sejumlah fasilitas supaya para pengunjung bisa nyaman serta betah berada di sana. Antara lain pos jaga, musholla, toilet dan Taman Baca Masyarakat. Lalu, kemungkinan besar juga akan dilengkapi dengan air mancur dan lampu taman. 

Rumah Mozaik yang Menarik Perhatian 

Rumah mozaik yang jadi ikon via instagram/amandaakohar

Sesuai dengan namanya, ikon dari ruang terbuka hijau ini adalah rumah mozaik. Dengan bentuk memanjang serta dinding dan atapnya yang merupakan kombinasi potongan kaca tak simetris yang berwarna-warni. Bangunan ini pun tentu menarik masyarakat untuk mengunjunginya sekaligus mengambil momen di sana. Menariknya, para pengunjung tak hanya bisa berfoto di luarnya, tapi juga dapat masuk ke bagian dalamnya. 

Lokasi Taman Mozaik 

Berlokasi di Jl. Wiyung via instagram/bendottetapsemangat

Apabila kalian ingin berkunjung ke taman ini, bisa langsung datang ke Jl. Wiyung Praja, Kota Surabaya, Jawa Timur. Tak ada biaya untuk masuk ke sini, sehingga kalian bisa puas melakukan apa saja di Taman Mozaik. Dijamin kalian akan betah, karena taman ini memiliki konsep yang bisa membuat nyaman para pengunjungnya. 

Bagaimana, menarik kan taman terbaru di Surabaya ini? Jadi, jangan lupa mampir ketika kalian berada di ibukota Jawa Timur ini. Tapi perlu diingat, saat berada di sini jangan merusak fasilitas apapun. Termasuk tidak membuang sampah sembarangan. 

Advertisement
Tags
Indonesia Jawa Timur Surabaya Taman Mozaik' Wisata
Share