Taman Limo Jatiwangi, Piknik Bernuansa Pedesaan di Bekasi

Advertisement

Bekasi, Jawa Barat merupakan salah satu kawasan industri yang sudah pasti padat penduduk dan penuh dengan persaingan ketat. Oleh sebab itulah, pastinya masyarakat setempat mencari-cari alternatif wisata yang setidaknya bisa mengurangi stres atau menghilangkan penat tapi lokasinya tidak jauh-jauh dari sekitaran Bekasi. Nah, jika itu yang sedang kamu cari sekarang, sepertinya Taman Limo Jatiwangi bisa jadi tempat yang dituju, simak ulasannya di bawah ini.

Hasil Swadaya Masyarakat Setempat

Spot selfie cantik, Via Instagram nurleladianti
Spot selfie cantik, Via Instagram nurleladianti

Taman Limo Jatiwangi didesain dengan sangat rapi dan juga asri. Ternyata itu merupakan hasil swadaya masyarakat Jatiwangi yang digerakkan oleh kepala desa setempat. Jadi, lahan yang sebelumnya tidak digunakan disulap menjadi destinasi wisata murah meriah yang bisa menjadi jujukan para traveler. Dan satu hal lagi tentunya, bisa menyumbangkan sedikit pemasukan desa.

Fasilitas Taman Limo Jatiwangi

Tawarkan spot selfie kekinian, Via Instagram nadnadia10
Tawarkan spot selfie kekinian, Via Instagram nadnadia10

Taman Limo Jatiwangi merupakan salah satu destinasi wisata baru yang berada di Bekasi. Meskipun begitu, sudah banyak fasilitas yang ditawarkan. Ada taman bermain anak, toilet, mushola, parkir yang luas, parkir yang luas, serta panggung hiburan. Satu hal lagi yang membuat suasana di sekitaran jadi lebih asri, yakni terdapat danau. Ada pula berbagai spot kekinian yang bisa digunakan untuk selfie corner. Ada jembatan bambu, payung berwarna-warni, dan lain-lain.

Lokasi Taman Limo Jatiwangi

Ayo siapa yang mau ke sini? Via Instagram cikarang.kece
Ayo siapa yang mau ke sini? Via Instagram cikarang.kece

Taman Limo Jatiwangi berada di Jl. Cikedokan, Jatiwangi – Kampung Cibarengkok, Desa Jatiwangi, Cikarang Barat. Lokasinya tidak terlalu jauh dari kantor Desa Jatiwangi ataupun juga kawasan industri MM2100. Jadi, kamu tidak perlu susah-susah pergi ke sana. Setidaknya, bisa untuk mencari yang segar-segar saat segala kepenatan sedang menerjang. Untuk bisa ke lokasi ini, ada dua akses yang bisa kamu pilih.

Lokasinya sangat asri, Via Instagram ginapuas
Lokasinya sangat asri, Via Instagram ginapuas

? Jika kamu memilih lewat Jl. Raya Setu – Serang, bisa menggunakan kantor Desa Jatiwangi sebagai patokannya dan lokasinya tidak jauh dari itu.
? Tapi, jika lewat kawasan MM2100, bisa lewat Jl. Timor ataupun Jl. Irian.

Tiket Masuk Taman Limo Jatiwangi

Suasana desa yang kental, Via Instagram uwiin2
Suasana desa yang kental, Via Instagram uwiin2

Selanjutnya, buat kamu yang ingin berkunjung ke Taman Limo Jatiwangi ini, harga tiketnya adalag gratis. Kamu yang datang hanya perlu untuk membayar biaya parkir saja. Kendaraan roda dua akan dikenai biaya Rp2.000 selanjutnya untuk mobil Rp5.000 saja. Harga yang sangat murah meriah mengingat lokasinya tidak jauh dari Ibu Kota, Jakarta.

Destinasi wisata yang sangat asri, murah meriah dan lokasinya tidak jauh dari Ibu Kota, cocok sekali untuk didatangi. Silahkan mampir jika sedang berada di Bekasi. Anggap saja sebagai liburan tipis-tipis sebelum nantinya jalan-jalan ke lokasi yang lebih jauh.

Advertisement
Tags
alam indonesia Bekasi Jawa Barat taman bekasi taman limo jatiwangi
Share