Sungai Krka National Park Kroasia Ini Seperti di Negeri Dongeng

Advertisement

Kroasia yang merupakan Negara uni eropa ini terkenal dengan berbagai keindahan alamnya. Termasuk diantaranya adalah danau dan air terjun. Aliran air deras dari bukit yang berada di wilayah ini terkenal sangat indah. Mulai dari bukit, lembah, deras air yang jatuh dari bukit, hingga genangan air yang sangat biru membentuk danau, semuanya terlihat sangat natural. Dengan keindahan khas lembah yang sempit dengan sungai di dasarnya, kaskadenya, bentuk kapuspektakuler, gua, lembah hijau dan jumlah vegetasi yang banyak membuat Kroasia menjadi tujuan wisata terindah dan terpopuler di Kroasia.

Baca Juga: Jalan-Jalan ke Lokasi Syuting The Hobbit, Keren Abis!

Selama berabad-abad, jurang yang unik ini mengukir jalan menuju Laut Adriatik melalui karst sehingga tercipta tujuh air terjun dari bukit batu kapur. Yang paling terkenal dari ketujuh tersebut adalah Skradinski Buk dengan tinggi 44 m dan Roški dengan jauhnya yang bermil-mil,deras air, dan kaskade. Permata dari tempat wisata ini adalah pulau kecilnya Visovac yang terletak di tengah danau tersebut. Didalam pulau kecil nan indah tersebut ada biara yang terkenal sebagai pusat monument yang bersejarah.

Krka National Park Croatia 1
Krka National Park Croatia 1

Suangai Krka terkenal sebagai lokasi pembangkit listrik tenaga air pertama di Eropa yang dibuka pada tahun 1895 yaitu waktu yang sama disaat pembangkit listrik terkenal di Tesla dibuka yaitu  Air Terjun Niagara.

Krka National Park Croatia-2
Krka National Park Croatia-2

Skradinski Buk adalah salah satu bagian yang paling menarik dari Krka River National Park. Hal ini jelas karena kolamnya yang besar, airnya yang jernih dengan air terjun yang paling tinggi di antara yang lainnya. Karena kekayaan dan berbagai bentuk geomorfologi, vegetasi, dan berbagai efek yang disebabkan oleh cahaya pada pusaran air, Skradinski Buk dianggap salah satunya yang paling memukau dengan kandungan kalsium karbonatnya di Kroasia dan bahkan menjadi terindah Eropa.

 

Baca Juga: 10 Makanan Aneh Ini Jadi Favorit Masyarakat Indonesia

Di hari yang cerah, biasanya muncul pelangi di atas air terjun yang menunjukkan warna yang spektakuler dalam spectrum. Anda bisa mandi di bawah pelangi dan menikmati sensasi dingin saat berenang di tempat tersebut.

Krka National Park Croatia-3
Krka National Park Croatia-3

Makhluk hidup di Krka National Park sangat kaya dan beragam, dengan bermacam spesies endemik, langka dan membahayakan. Keragaman tanaman disana tercatat ada 860 spesies, Inilah yang menarik para ahli dan pengunjung.

Di antara delapan belas jenis ikan yang ada disana, sepuluh adalah endemik, sehingga membuat sungai Krka membuatnya terkenal menjadi tempat wisata yang natural diantara yang lainnya. Berbagai jenis burung yang melimpah yaitu sejumlah 222 jenis, susunan kumpulan burung danjumlah munculnya di Sungai Krka saat musim semi dan musim gugur sebagai tempat migrasinya membuat sungai ini terkenal dengan ornitologinya yang paling berharga di Eropa.

Krka National Park Croatia-4
Krka National Park Croatia-4

Aset alami yang unik dilengkapi dengan berbagai pilihan hidangan alam yang lezat seperti ikan panggang dan daging, souvenir, produk lokal dan kincir air tua yeng terbuka untuk wisatawan untuk melihat budaya orang-orang lokal yang sedang piawai dalam menenun yang sudah menjadi tradisi dari berabad-abad lalu di Kroasia.

Ada juga beberapa sisa-sisa arkeologi dari benteng peninggalan yang belum konservasi berada di sekitar taman yang membuat seperti kembali ke zaman romawi. Terdapat berbagai jalan setapak yang mempesona, wisata pemandangan, presentasi dan perjalanan dengan perahu di Krka River National Park, Kroasia ini.

Baca Juga: Terungkap Alasan Kenapa Turis Asing Senang Liburan ke Indonesia, Kita Harus Bangga!

Advertisement
Tags
Kroasia National Park Taman Nasional
Share