Street Food Gorengan di Surabaya, Budget Mulai Seribuan Bisa Ngemil Enak

Advertisement

Jalan-jalan ke Surabaya, rasanya kurang pas kalau nggak ngemil. Tapi Teman Traveler harus liburan hemat? Tenang saja. Langsung saja melipir ke 6 kedai street food gorengan yang tersebar di Surabaya ini. Modal hanya mulai Rp1.000an. Menarik, bukan? Yuk, langsung disimak lokasi gorengan enak berikut.

Batagor dan Otak-otak Pak Badi 

Batagor & Otak-otak Pak Badi via Instagram @surabaya_foodies

Teman Traveler penggemar batagor dan otak-otak wajib mampir ke Jalan Rungkut Madya, cukup dekat dengan Universitas Pembangunan Nasional ‘Veteran’ Jawa Timur. Gorengan di Surabaya yang dikenal dengan sebutan Batagor dan Otak-otak Pak Badi ini bikin ngemil makin lancar. Bagaimana tidak? Harga jajanan di sini mulai dari Rp2.000an saja. Bisa sekalian diborong, nih.

Cakwe & Roti Goreng Manyar

Gorengan di Surabaya
Cakwe & Roti Goreng Manyar via Instagram @vickyyuwono

Roti adalah menu sarapan simple dan ringan. Teman Traveler bisa banget melipir ke Cakwe Manyar buat memburu roti goreng maupun cakwenya. Cukup siapkan budget mulai dari Rp4.000an, sudah bisa menyantap jajanan yang masih fresh usai digoreng. Gorengan ini berada di Jalan Raya Manyar Kertoarjo, Surabaya.

Getas Warung Cak Mis 

Getas Warung Cak Mis via Instagram @cecekuliner

Siapa Teman Traveler yang sering makan getas waktu masih TK? Nah, buat yang lagi pengin jajanan manis ini, bisa singgah ke Warung Cak Mis. Lokasinya ada di Jalan Bintoro Nomor 3. Harganya cuma Rp1.00an. Selain murah, getas ini lebih nikmat bila disantap selagi hangat, loh.

Kue Cucur Pasar Blauran

Gorengan di Surabaya
Kue Cucur Pasar Blauran via Instagram @nongkrong_surabaya

Siapa nih yang suka ngemil kue cucur? Penganan ini terbuat dari tepung beras dicampur gula aren, lalu digoreng. Teman Traveler di Surabaya, akan menemukannya di Pasar Blauran. Harganya cuma Rp2.500an. Bisa pilih varian gula merah, gula putih, maupun pandan.

Lumpia & Risoles Mas Erik

Gorengan di Surabaya
Lumpia & Risoles Mas Erik via Instagram @surabaya_foodies

Lumpia dan risoles adalah gorengan yang bisa dijadikan menu sarapan. Melipir saja ke Jalan Kusuma Bangsa, Surabaya. Di sini Teman Traveler akan temukan Lumpia & Risoles Mas Erik yang ukurannya cukup besar. Cukup keluarkan budget Rp2.500an.

Pisang Molen Dadi 

Pisang Molen Dadi via Instagram @kokobuncit

Pisang molen adalah gorengan bercitarasa manis yang pas disantap saat ngobrol bareng teman, bisa ditemukan di Jalan Mojopahit, Surabaya. Pilih saja sesuai isian favorit, di antaranya pisang, keju, dan coklat. Harganya? Hanya Rp1.000an sudah dapat 3 biji. Wah, bisa sekalian borong, nih.

Itulah setidaknya 6 street food gorengan yang bisa dijadikan menu ngemil di Surabaya. Teman Traveler yang keliling wisata di Surabaya, bisa sekalian singgah, ya.

Advertisement
Tags
Gorengan di Surabaya Indonesia Jawa Timur kuliner kuliner surabaya Surabaya
Share