Aceh memiliki pesona tersendiri yang menarik perhatian wisatawan. Tidak hanya keindahan alam, kulinernya pun susah untuk dilupakan. Apalagi mie aceh yang dicampur dengan kepiting ukuran besar. Tidak hanya itu, ada kuliner unik Aceh yang terbuat dari berbagai jenis daun. Namanya Sambai Oen Peugagah yang biasanya hanya ada saat bulan suci Ramadan datang.
Menu Tradisional Sejak Zaman Kerajaan
Saat menyambut bulan suci, Aceh menggelar tradisi meugang. Dalam acara tersebut, ada juga kuliner khas yang tak pernah lupa disajikan. Namanya Sambai Oen Peugagah yang dipercaya menjadi makanan favorit bagi nenek moyang mereka. Konon, sajian istimewa ini sudah ada pada zaman kerajaan Aceh. Hingga saat ini terus dilestarikan agar tak dilupakan.
Mirip Urap dengan 44 Jenis Daun
Sambai Oen Peugagah bisa dikatakan sebagai lalapan yang sekilas mirip dengan urap. Bedanya, warna dominan hijau. Tidak hanya itu, racikan untuk membuat kuliner unik ini juga membutuhkan resep rahasia. Setidaknya 44 jenis daun dipersiapkan demi mendapatkan cita rasa sempurna. Ada jeruk purut, daun mengkudu, peugagah, sigeuntot, hingga daun lawah. Sayang, kini makanan ini tidak menggunakan jenis dedaunan lengkap. Hal ini karena bahan bakunya yang makin susah ditemukan.
Disantap dengan Taburan Kelapa Parut
Untuk membuat kuliner unik ini butuh teknik khusus yang harus dikuasai. Kalau tidak, aromanya akan menyengat. Setelah proses penyucian, semua jenis daun dicincang tipis. Setelah itu dilumur dengan kelapa parut yang sudah dicampur dengan bumbu spesial. Isinya tidak lain rajangan bawang merah, cabai mreah, bunga kala, cabai rawit, hingga asam sunti. Biasanya, ada yang menaburi bawang goreng, kacang atau kemiri goreng yang sudah dihaluskan. Soal rasanya, gurih, pedas, asam yang nagih.
Menu Berbuka yang Khas dari Aceh
Sajian nikmat ini tidak akan kamu temukan saat hari biasa. Hanya bulan di suci saja kamu bisa menemukannya di beberapa tempat. Bahkan di kota Banda Aceh kamu sangat mudah menemukannya. Tempat lain yang menawarkan menu ini ada di Peunayong, Gampong Baro dan Ulee Kareng.
Bagaimana, tertarik untuk mencoba kuliner enak di Aceh ini kan? Yuk, liburan ke Kota Serambi Mekkah.