SaigonSan Rooftop Malang, Cita Rasa Vietnam-Kamboja-Thailand yang Dibalut Romantisme

Advertisement

Mencari tempat nongkrong di Malang bukanlah hal yang susah. Namun, menemukan satu yang langsung bikin jatuh cinta di kunjungan pertama bisa jadi hanya ini. Saigonsan Rooftop, besutan Tugu Hotel Malang langsung mengundang decak kagum sejak kali pertama saya menginjakkan kaki. Dengan tagline ‘Under the Stars’, sudah terbayang romantisme apa yang akan saya dapatkan. Penasaran juga? Jangan lewatkan yang kafe Malang satu ini.

Sentuhan Seni ala Tugu Hotel yang Kental

Tempat nongkrong baru di Malang (c) Travelingyuk

Mengusung tema Indocina, sesuai dengan Tugu Hotel Malang, lahirlah SaigonSan Rooftop dengan gaya yang lebih muda, energik, dan penuh semangat. Terlihat dari warna-warni yang berhasil menularkan suasana ceria ala Pasar Malam Thailand, yang menjadi inspirasi desain SaigonSan Rooftop Under the Stars.

SaigonSan Rooftop (c) Travelingyuk

Sebagai salah satu hotel bintang lima, Tugu Malang seperti terlalu eksklusif untuk disentuh kaum milenial. Namun, dengan adanya SaingonSan Rooftop ini bisa menjadi pintu yang mengundang para muda-mudi Malang untuk lebih mengenal Tugu Malang. Siap-siap jatuh cinta, ya.

Manjakan Lidah dengan Kuliner Otentik ASIA

Udang dengan saus Thailand (c) Travelingyuk

Cara mencuri hati paling cepat adalah lewat makanan. Rupanya SaigonSan Rooftop juga paham tentang ini. Dengan suguhan otentik negara Vietnam seperti Bahn Mi, langsung menarik perhatian dan meninggalkan kesan mendalam siapapun yang mencobanya. Sekali suap, serasa langsung diajak terbang ke luar negeri.

Pilihan makanan di SaigonSan Rooftop (c) Travelingyuk

Teman Traveler tak perlu ke Thailand untuk mencoba Mango Sticky Rice. SaigonSan Rooftop bahkan menyediakan sate khas Negeri Gajah Putih yang dibuat dari daging iga sapi, disiram saus khusus yang nikmatnya bikin terbayang-bayang. Saya jelas sudah jatuh cinta.

Harga Seramah Senyum Sang Bantender

Sate Iga Sapi (c) Travelingyuk

Mungkin yang terbayang adalah harga khas hotel bintang lima yang menguras kantong. Jangan salah, deretan makanan enak dengan rasa seperti asli dari negeri asalnya, bisa dicoba dengan harga sangat terjangkau.

Menu lain di SaigonSan (c) Travelingyuk

Segelas tinggi Thai Tea dengan citarasa rempah kuat khas SaigonSan bisa dicicipi hanya dengan kisaran 20 ribuan rupiah. Seporsi Banh Mi yang akan membuatmu seperti sedang terbang ke Vietnam hanya dihargai kisaran 40 ribu rupiah. Silakan coba sendiri sensasi mewah khas Tugu Malang, tentunya dengan harga super ramah.

Jemput Senja dengan Makin Bergaya

Suasana SaigonSan Rooftop saat malam (c) Travelingyuk

Sesuai namanya, SaigonSan Rooftop berada di lantai atas Restoran SaigonSan. Teman Traveler akan melewati beberapa function room, seperti Royal Angkor yang terinspirasi dari Angkor Wat di Kamboja. Sepanjang perjalanan menuju rooftop, mata benar-benar dimanjakan dengan berbagai arsitektur antimainstream bernuansa negara-negara tetangga.

Menjemput Senja di SaigonSan (c) Travelingyuk

Saat terbaik untuk berkunjung ke SaingonSan Rooftop adalah sore hari. Teman Traveler akan punya waktu untuk menikmati dan terkesima dengan sudut-sudut Hotel Tugu Malang. Saat tiba di rooftop, akan disambut dengan senja yang menawan, terlebih ditemani dengan Coffee Cooler dari biji pilihan dan kudapan ala Vietnam. Pas untuk jadi lokasi favoritmu dengan si dia.

Jika belum tahu akan menghabiskan malam minggu di mana, Teman Traveler bisa mengajak pasangan kesayangan untuk menikmati sunset romantis beratapkan bintang-bintang di SaigonSan Rooftop Under the Stars. Sudah siap jatuh cinta?

Advertisement
Tags
Jawa Timur kuliner Malang saigonsan rooftop tugu malang
Share