Pesona Kece Sabian Tama Kala Traveling, Putra Wishnutama yang Rela Jadi Koki

Advertisement

Siapa yang tidak kenal dengan Wishnutama Kusubandio, salah satu sosok yang cukup berjasa dalam suksesnya perhelatan Asian Games 2018. Pria yang karib disapa dengan mas Tama ini memang telah banyak membuat program TV unggulan dan berbobot. Tak heran jika pembukaan dan penutupan Asian Games jadi semeriah itu. Sepertinya kegigihan dan keuletan menurun pada putra sulungnya Sabian Tama.

Sabian Tama merupakan putra pertama Wishnutama yang saat ini tercatat sebagai mahasiswa di jurusan Media and Communication di Deakin University, Australia. Seperti ayahnya, Sabian Tama ini merupakan sosok pekerja keras, mandiri, dan berkharisma. Bahkan saking mandirinya ia menjadi tukang masak alias koki di sebuah restoran Jepang untuk menambah uang sakunya. Mandiri, berkharisma, dan pekerja keras, selain itu Sabian Tama juga gemar jalan-jalan lho.

1. Traveling ke Melbourne Zoo

Begitu sayang dengan keluarga, Via Instagram/sabtams
Begitu sayang dengan keluarga, Via Instagram/sabtams

Sebagai putra sulung, Mas Abi, panggilan akrab Sabian Tama ini memang begitu bertanggung jawab kepada adik dan keluarganya di salah satu kebun binatang di Melbourne. Begini momen ia sedang jalan-jalan dengan keluarganya, bikin iri yah.

2. Jelajah Melbourne

Traveling di Melbourne, Via Instagram/sabtams
Traveling di Melbourne, Via Instagram/sabtams

Melbourne memang jadi salah satu kota yang memikat bagi Sabian Tama. Ia banyak berkeliling di Melbourne, baik wisata alam ataupun destinasi yang dipenuhi dengan banyak bangunan artsy.

3. Liburan di South Yarra, Australia

Bersama dengan keluarga, Via Instagram/wishnutama
Bersama dengan keluarga, Via Instagram/wishnutama

Sepertinya memang Wishnutama menjadi sosok ayah yang begitu bertanggung jawab. Buktinya, meskipun beda ibu dan ada Gista juga, keluarga ini tetap adem ayem dan harmonis. Jauh dari gosip miring.

4. Traveling Bersama dengan Keluarga

Begitu hangat dan juga dekat, Via Instagram/wishnutama
Begitu hangat dan juga dekat, Via Instagram/wishnutama

Terlihat keakraban antara satu sama lain. Sebagai anak sulung, Sabian Tama juga begitu mengayomi adik-adiknya, begitu dekat dan bikin adem kala dilihat, sibling goals nih.

5. Berada di Australia

Liburan di Australia, Via Instagram/sabtams
Liburan di Australia, Via Instagram/sabtams

Sebagai mahasiswa, memang Sabian Tama menghabiskan waktunya untuk eksplore berbagai daerah di Australia. Jalanan, pegunungan, dan banyak lokasi lainnya.

6. Hasil Jepretan Gista Saat Liburan

Hasil jepretan Gista, Via Instagram/sabtams
Hasil jepretan Gista, Via Instagram/sabtams

Gista Putri sebagai ibu sambung sangat dekat dengan anak-anak Wishnutama, tidak terkecuali dengan Sabian Tama. Ini potret Mas Abi yang dibidik oleh Gista kala sedang liburan keluarga.

Sosok yang begitu mengaggumkan ya Teman Traveler. Meskipun hidup bergelimang harta, Sabian Tama memiliki pilihan hidup untuk mandiri. Bagaimana denganmu?

Advertisement
Tags
Gista Putri Indonesia Sabian tama tips dan inspirasi Wishnutama
Share