Phoenix Seagaia Jepang, Resort dengan Pantai Indoor Terbesar di Dunia

Advertisement

Jepang selalu dikenal akan terobosannya yang unik. Berbagai macam teknologi untuk mempermudah kehidupan manusia pun diciptakan. Kali ini, mungkin Teman Traveler akan dibuat terkejut dengan kemegahan yang ditawarkan Phoenix Seagaia. Resort berikut punya salah satu fasilitas yang tak biasa. Apakah itu? Simak ulasan singkat berikut yuk!

Resort dengan Gedung Hotel Tertinggi

Sheraton Seagaia, via Instagram/browntiger25

Phoenix Seagaia merupakan resort mewah dan luas yang dilengkapi dengan berbagai fasilitas menarik untuk keluarga. Teman Traveler akan menemukan beberapa area rekreasi dan tempat menginap bernama Sheraton. Akomodasi Jepang ini merupakan salah satu yang tertinggi di Miyazaki.

Punya Pantai Dalam Ruangan Terbesar

Lapangan golf di Seagaia, via Instagram/seagaia_official

Resort dilengkapi dengan berbagai fasilitas menarik mulai dari lapangan golf kelas dunia, pemandian air panas, bar, dan bermacam aktivitas seru seperti berkuda, Nordic Walking, berselancar, dan masih banyak lagi.

Salah satu pantai dalam ruangan terbesar di dunia, via Instagram/elegantvoyages

Namun yang mungkin belum Teman Traveler ketahui ialah wahana yang bernama Seagaia Ocean Dome. Area ini merupakan salah satu waterpark dalam ruangan terbesar yang ada di dunia dengan panjang mencapai 300 meter dan lebar 100 meter.

Di dalam Seagaia Ocean Dome, via Instagram/nosnatrip

Wisata di Jepang ini bahkan pernah menyabet penghargaan dari Guiness World Records. Para tamu bisa mantai tanpa takut basah saat hujan datang. Seru banget, kan?

Hotel dengan Kamar Mewah

Kamar mewah di hotel Sheraton, via Instagram/seagaia_official

Setelah lelah melakukan berbagai aktivitas di kawasan resort, kalian bisa beristirahat di dalam hotel bernama Sheraton Grande Ocean Resort Miyazaki. Hotel bintang empat ini juga memiliki kamar mewah dan elegan. Menampilkan pemandangan menawan berupa pantai dan pepohonan dari kejauhan. Bikin betah banget, ya!

Lokasi dan Tarif

Sheraton Seagaia, via Instagram/seagaia_official

Phoenix Seagaia berlokasi di Hamayama, Yamasakicho, Miyazaki. Jika kalian datang dari Miyazaki, arahkan kendaraan menuju Aoshima. Lalu lanjutkan perjalanan menuju pelabuhan Miyazaki, sampai kalian menjumpai gedung Sheraton yang tinggi. Untuk bermalam di sini, silahkan merogoh kocek mulai dari Rp2,6 juta.

Fasilitas Onsen, via Instagram/seagaia_official

Selain punya bermacam tempat menginap unik, Phoenix Seagaia menunjukkan kemewahnnya. Bagaimana, tertarik untuk mencoba bermalam di sini?

Advertisement
Tags
Akomodasi jepang Luar negeri Phoenix Seagaia resort unik
Share