Pasar Hantu di Gunung Indonesia, Bikin Ketar Ketir Para Pendaki

Advertisement

Pasar merupakan tempat bertransaksi untuk memenuhi berbagai kebutuhan. Namun, apakah Teman Traveler pernah mendengar tentang pasar hantu? Keberadaan pasar ini sendiri masih menjadi misteri. Meski begitu, ada banyak yang bersaksi bahwa melihat pasar hantu di Gunung Indonesia. Biasanya akan ada plang nama pasar, tapi tak ada penampakan apapun. Jadi penasaran, kan? Yuk, lihat daftarnya.

Pasar Dieng, Lawu

Pasar Dieng, via Instagram/fitriana_byl
Pasar Dieng, via Instagram/fitriana_byl

Lokasi pertama yang kondang dengan pasar hantunya adalah Gunung Lawu. Namanya adalah Pasar Dieng. Yup, jika kamu melewati jalur pendakian Candi Cetho akan melihat padang sabana yang luas. Nah, di sini ada tulisan Pasar Dieng yang konon katanya ada beberapa pendaki mendengar suara riuh layaknya pasar.

Bahkan ada yang mendengar orang yang menawarkan barang. Jika kamu mendengarnya, disarankan membuang apa saja di sana, layaknya tengah bertransaksi di pasar. Misalnya saja batu, daun, dan lain-lain.

Pasar Bubrah, Merapi

Pasar Bubrah, via Instagram/karinakristian_10
Pasar Bubrah, via Instagram/karinakristian_10

Kemudian ada Pasar Bubrah yang ada di Gunung Merapi. Termasuk pasar hantu di Indonesia yang begitu kondang, karena banyak orang yang mengetahui ceritanya. Lokasinya berada di sekitaran pos 4 di bibir kawah. Konon merupakan lokasi paling angker di Gunung Merapi, lantaran jadi istana setan.

Konon mereka yang memiliki kekuatan khusus, bisa melihat keramaian layaknya pasar saat malam hari. Namun bagi yang tidak memiliki kemampuan spesial, biasanya hanya akan mendengar suara kegaduhan dari keramaian pasar.

Pasar Setan, Gunung Arjuno

Pasar Setan Arjuno, via Instagram/marten_wahyu
Pasar Setan Arjuno, via Instagram/marten_wahyu

Selanjutnya ada Pasar Setan Gunung Argopuro. Berdasarkan masyarakat setempat, pada siang hari kerap terdengar suara berisik seperti aktivitas di pasar. Lokasi tepatnya ada di antara Cikasur menuju ke Cisentor dan Rawa Embek yang merupakan jalur mendapi puncak Rengganis. Anehnya, saat di dekati, kegaduhan layaknya pasar tersebut menghilang.

Pasar Watu, Gunung Sumbing

Pasar Watu Gunung Sumbing, via Instagram/diana.sty
Pasar Watu Gunung Sumbing, via Instagram/diana.sty

Namanya adalah Pasar Watu yang berada di Gunung Sumbing. Lokasinya ada setelah melewati Pos 3. Memang belum bisa dibuktikan secara pasti, namun konon katanya para petualang dan pendaki juga mendengar suara ramai gemuruh, seperti adanya transaksi jual beli di pasar pada umumnya, namun saat di dekati tak terdengar apapun.

Tidak hanya itu saja, konon di pasar hantu di Gunung Indonesia ini juga kerap terlihat penampakan. Paling sering adalah sosok kakek tua dan makhluk gaib yang naik turun berlarian. Tentu saja ini menambah tantangan tersendiri bagi pendaki.

Baik itu percaya atau tidak, jika kita pergi ke suatu tempat yang baru ada baiknya untuk selalu mematuhi peraturan yang telah ditetapkan. Satu hal lagi, tetap sopan di berbagai kesempatan. Bagaimana, apakah Teman Traveler punya cerita serupa?

Advertisement
Tags
pasar hantu pasar hantu di Gunung Indonesia pasar setan
Share