5 Oleh-oleh Madura yang Enaknya Paling Juara

Advertisement

Jika Teman Traveler liburan ke Madura, banyak panganan menarik yang bisa dijadikan buah tangan. Semuanya tawarkan cita rasa juara. Sekali coba dijamin langsung bikin ketagihan. Penasaran? Yuk, simak ulasan lengkap soal rekomendasi oleh-oleh Madura berikut ini.

1. Rengginang Lorjuk 

Rengginang Lorjuk (c) Willy/Travelingyuk
Rengginang Lorjuk (c) Willy/Travelingyuk

Camilan beras ketan dengan tambahan bumbu ini punya rasa begitu lezat. Menemukannya cukup mudah, banyak dijual di berbagai pusat oleh-oleh. Namun khusus di Madura, rengginang punya ciri khas sendiri. Baik dari sisi bentuk, bahan pembuatan, maupun rasa. Semuanya dicampur lorjuk, sejenis kerang yang rasanya gurih.

Rengginang lorjuk biasanya tidak dibentuk pipih, melainkan melingkar seperti mangkuk. Sebungkus umumnya dihargai sekitar Rp15.000. Teman Traveler bisa menemukannya di sejumlah toko oleh-oleh pinggir jalan. Bisa juga langsung ke salah satu sentra pembuatannya di Jl. Raya Sumenep, Nyamplong, Kapedi, Bluto, Kabupaten Sumenep

2. Petis Madura 

Petis Madura (c) Willy / Travelingyuk
Petis Madura (c) Willy / Travelingyuk

Bumbu khas ini sudah ada sejak zaman dulu, bahkan sempat tercantum dalam catatan Gebernur Jenderal Raflles. Petis biasanya berwarna cokelat atau hitam pekat, dengan rasa cenderung manis.

Namun untuk petis Madura, bahannya biasa menggunakan ikan tuna, lorjuk, atau kerang bambu. Warnanya cenderung cokelat cerah, dengan rasa lebih asin dibanding petis Sidoarjo maupun Gresik. Umumnya dijadikan bahan pembuatan rujak. Teman Traveler bisa mendapatkannya di daerah Pamekasan maupun Sampang 

3. Bawang Goreng 

Bawang Goreng aneka rasa (c) Willy/Travelingyuk
Bawang Goreng aneka rasa (c) Willy/Travelingyuk

Oleh-oleh satu ini juga tak kalah menarik lho. Rasanya gurih, bahkan cukup enak meski langsung dimakan tanpa tambahan apapun. Biasanya dikemas dalam wadah toples. Rasanya beragam, ada yang pedas atau dicampur bubuk balado. Harganya lumayan murah, kemasan kecil hanya dibanderol sekitar Rp10.000. 

4. Samiler 

Samiler (c) Willy/Travelingyuk
Samiler (c) Willy/Travelingyuk

Camilan enak ini dibuat dengan bahan dasar singkong. Teman Traveler bisa pilih versi yang sudah digoreng maupun mentah. Jika memilih yang terakhir, kalian cukup rogoh kocek sekitar Rp5.000 untuk membawa pulang seikat samiler berisi kira-kira 10 lembar. Jika ingin dijadikan oleh-oleh, sebaiknya pilih yang mentah karena bisa bertahan lebih lama. Rasanya akan lebih nikmat jika disandingkan dengan sambal petis khas Madura. 

5. Gula Aren 

Gula Aren (c) Willy/Travelingyuk
Gula Aren (c) Willy/Travelingyuk

Setelah sebelumnya membahas yang gurih-gurih, oleh-oleh kali ini bercita rasa manis. Gula aren di Madura memang punya rasa berbeda. Kandungannya juga dipercaya berkhasiat menangkal beragam penyakit. Proses pembuatannya adalah dengan menyadap air nira dari pohon aren. 

Itulah beberapa oleh-oleh Madura yang bisa Teman Traveler bawa pulang untuk dijadikan buah tangan. Dari kelima panganan di atas, mana nih yang jadi favorit kalian?

Advertisement
Tags
kontributor kuliner madura Madura Travelingyuk
Share