Nipah Guest House, Akomodasi Menginap yang Instagenic di Pangkor Malaysia

Advertisement

Saat liburan ,boleh nih sesekali Teman Traveler merasakan bermalam di tempat yang tidak biasa. Salah satunya bisa ditemukan di Pulau Pangkor, Malaysia, yaitu Nipah Guest House. Tempat menginap instagenic ini berbentuk seperti pondok. Tamu yang berkunjung akan merasakan menginap layaknya di kampung sendiri. Penasaran?

Tempat Bermalam Instagenic

Instagenic, via Instagram/tadatravel

Instagenic adalah kata yang pas untuk mendeskripsikan Nipah Guest House. Berbeda dari yang lain, akomodasi ini punya bentuk pondok yang fotogenik. Warna biru dan putih seakan kontras dengan keadaan sekitar yang serba hijau.

Tak heran, banyak dari pengunjung yang datang berlomba-lomba untuk berfoto di sini. Tentu akan membuat pengalaman menginapmu jadi tak biasa.

Suasana Syahdu

Suasana syahdu, via Instagram/iefah.jamil

Jika Teman Traveler ingin mencari tempat menginap dengan suasana tenang, wajib berkunjung ke sini. Nipah Guest House menyuguhkan pemandangan berupa pepohonan hijau dan membuat udara terasa sejuk.

Adanya taman di sekitar penginapan juga memunculkan kesan yang asri. Para tamu dapat menikmati panorama tersebut sambil nongkrong di kafe gueust house. Menarik banget kan untuk dicoba?

Fasilitas Lengkap

Bersantai di tepi kolam, via Instagram/findingbeyond

Ternyata nggak cuma instagenic, Nipah Guest House juga memanjakan tamu mereka dengan menyediakan fasilitas yang membuat betah. Mulai dari kolam renang, internet gratis, pendingin udara pada kamar, dan ruangan yang luas.

Kebanyakan keluarga menghabiskan waktunya dengan berenang di kolam ini. Teman Traveler juga bisa kok hanya sekedar mencelupkan kaki sambil duduk di tepian kolam.

Lokasi dan Tarif

Lokasi Nipah Guest House, via Instagram/qmaltahir

Lokasi guest house berada di Teluk Nipah, Pulau Pangkor. Letaknya berada tak terlalu jauh dari pusat keramaian. Untuk menuju pantai, Teman Traveler cukup berjalan kaki saja selama 4 menit dari tempat menginap.

Tarif yang dipasang pun beragam. Beberapa pondok ada yang mampu menampung sebanyak 6 orang sekaligus dengan kisaran harga sebesar Rp1,5 juta. Jangan risau, mereka juga sediakan pondok yang dapat dihuni oleh dua orang dengan tarif sebesar Rp613 ribu per malam.

Unik dan kece banget kan tampilan dari Nipah Guest House? Kapan nih Teman Traveler berencana untuk berkunjung ke negeri Jiran? Segerakan ya!

Advertisement
Tags
Akomodasi Luar negeri Malaysia nipah guest house pangkor
Share