Mendaki gunung akan mengajarkan kita banyak hal, bukan hanya tentang memahami diri sendiri dan sahabat sejalan menuju ke puncak, tapi juga terkait lingkungan tempat kita meninggalkan jejak dan mengokohkan langkah. Entah jalur lebar berbatu atau jalan sempit yang licin, semuanya memberikan kesan tersendiri dalam relung hati. Kamu bisa menyebutnya kenangan yang tak terlupakan, ada sedih dan senang, ada rasa kesal bahkan juga keseruan, termasuk hasrat dan takjub pada fenomena alam yang jarang terjadi di depan mata kepala sendiri.
Puncak bukanlah satu-satunya pesona, terkadang ada tempat tertentu yang tak kalah mengundang rasa penasaran. Digaungkan sebagai lokasi sakral, kadang juga jadi titik penuh pengharapan. Tentu itu adalah sebuah mitos. Mau percaya atau tidak, kembali pada diri kita masing-masing. Yang pasti, keberadaan tempat-tempat itu makin menambah daya tarik dan keunikan. Sebagai contoh, berikut ini Travelingyuk telah mengumpulkan beberapa informasi tentang arti dari nama unik dan menyeramkan di gunung-gunung indonesia. Langsung saja, ini dia ulasannya.
1. Alas Lali Jiwo
Menurut sebagian orang, gunung adalah tempat yang angker dan penuh dengan berbagai hal seram. Tidak semata-mata karena hewan-hewan liar seperti ular, tapi pengaruh makhluk ghaib juga bikin bulu kuduk berdiri. Begitu juga dengan Gunung Arjuna yang terletak di Jawa Timur. Pendakian menuju ke puncaknya bisa dilewati dari beberapa jalur. Mulai dari Kota Batu, hingga kabupaten Malang dan Pasuruan. Jika kamu masuk lewat Lawang, Malang maka langkahmu akan sampai pada sebuah hutan belantara bernama Alas Lali Jiwo. Dalam Bahasa Indonesia berarti Hutan Lupa Jiwa.
Orang yang jahat yang masuk ke dalamnya bisa lupa diri, tidak ingat ke mana dan dari mana ia berjalan hingga tersesat hingga ke entah berantah. Menurut sebagian masyarakat setempat, Alas Lali Jiwo dihuni banyak sekali bangsa jin. Lalu ke mana para pendaki yang hilang itu? Konon mereka raib ke alam ghaib dan dinikahkan dengan bangasa jin. Nah lho, kawannya sih oke, tapi ya nggak sama jin juga kan?
2. Pasar Bubrah Gunung Merapi
Pasar di puncak gunung? Ya benar, ada kepercayaan yang menyebutkan jika sebuah bukit berpasir yang letaknya di bawah Kawah Gunung Merapi sebenarnya adalah sebuah pasar. Namun, yang melakukan transaksi di sana bukan kalangan manusia, melainkan makhluk ghaib. Hamparan tanah lapang yang luas dan tidak ditumbuhi pepohonan, membuat Pasar Bubrah jadi titik istirahat yang pas sebelum menuju ke puncak Merapi. Menurut cerita beberapa pendaki, mereka pernah mendengar suara gaduh layaknya aktivitas di pasar pada malam hari.
Sayup-sayup juga terdengar alunan gamelan merdu yang lirih seolah-olah sumbernya sangat jauh sekali. Konon suara makhluk halus yang jauh itu, justru keberadaannya dekat sekali dengan kita. Mengejutkan sekali, karena saat dilihat ke luar tenda yang ada hanya bebatuan dan suara angin.
3. Bapa Tere Gunung Ceremai
Gunung Ceremai adalah penampakan alam yang beradai di Perbatasan antara Kabupaten Kuningan dan Kabupaten Majalengka. Ketinggiannya mencapai 3.078 mdpl, memiliki pemandangan yang alam yang keren dan jadi primadona di kalangan para pendaki. Sayangnya, di balik daya tarik Gunung Ceremai ada cerita mistis seputar tanjakan Bapa Tere.
Mitosnya, tanjakan yang membentang dan miring sampai 90 derajat itu adalah lokasi pembuangan mayat seorang anak oleh ayah tirinya. Terlepas dari cerita horor itu, Tanjakan Bapa Tere memang sulit dilalui bagai siksaan tersendiri untuk pendaki.
4. Tanjakan Cinta
Tanjakan Cinta ini sudah terkenal di berbagai kalangan. Letaknya ada di jalur pendakian Gunung Semeru dekat dengan danau Ranu Kumbolo. Asal usulnya diyakini sebagai tempat bertemu dua sejoli untuk bersama-sama mendaki Semeru. Namun si wanita berjalan di belakang pasangannya, karena kelelahan ia tewas sedangkan si pria tidak tahu karena nggak mau menoleh ke belakang. Maka dari itu, ada kepercayaan jika kamu ingin kisah cintamu berakhir bahagia, maka kamu nggak boleh berhenti dan menoleh ke belakang ketika menaiki tanjakan cinta.
5. Bukit Penyesalan
Bikit Penyesalan ada di Gunung Rinjani, tepatnya sebelum area Pelawangan Sembalun. Namanya unik yaitu bukit penyesalan. Alasan kuat yang melatar belakangi pemilihan nama itu konon adalah medan yang sulit dan menantang. Orang yang tak kuat akan sampai pada penyesalan dan kebingungan apakah mau melanjutkan atau justru kembali dengan kekecewaan. Memang sih, jalannya sangat curam dan menanjak, maka kamu harus mempersiapkan fisik dan perbekalan.
Itulah beberapa nama unik dan menyeramkan di berbagai gunung Indonesia. Tentu masih banyak yang lainnya. Apakah kamu punya cerita tersendiri? Yuk bagikan komentarmu di di bawah ini!