Malbourne Coffee Malang, Kerasa Banget Vibe Australia-nya

Advertisement

Rasa-rasanya dunia perkopian Malang kian berwarna setiap harinya. Salah satu kota pendidikan di Indonesia ini menjadi ladang subur bagi usaha wisata dan kuliner. Bicara soal coffee shop, salah satu pendatang baru yang cukup mencuri perhatian adalah Malbourne Coffee Malang.

Bukan sekedar kedai kopi Malang biasa, di sini Teman Traveler bakal mendapat atmosfer tenang. Pas untuk mengerjakan tugas atau melakukan hal produktif lain. Ditambah lagi vibe Australia sangat terasa di sini. Penasaran? Yuk, simak ulasan Malbourne Coffee Malang berikut ini.

Sunyi Namun Hangat

Interior ala coffee shop di Australia (c) Erisa Nindya/Travelingyuk

Berlokasi di Jalan Candi Panggung, kedai kopi satu ini sangat mudah Teman Traveler temukan karena letaknya tepat bersebelahan dengan Hotel Sahid Montana 2. Meski hanya berjarak beberapa ratus meter dari hiruk pikuk jalan Soekarno Hatta, suasana di dalam Malbourne Coffee Malang terasa sunyi nan hangat.

Pemilihan nama Malbourne sendiri juga bukan karena salah ketik lho. Kata tersebut merupakan akronim Malang-Melbourne. Nama ini dipilih karena ketiga pemiliknya semua berasal dari Australia. Salah satunya bahkan adalah seorang keturunan Indonesia-Australia dan tengah menekuni dunia kopi di Negeri Kanguru

Atmosfer Australia

Malbourne Coffee (c) Erisa Nindya/Travelingyuk

Penataan eksterior dan interior Malbourne Coffee Malang dibuat sedemikian rupa sehingga mirip dengan desain kedai kopi yang umum ditemui di Australia. Mengusung konsep minimalis dan modern, Teman Traveler takkan menemukan terlalu banyak ornamen atau hiasan dinding di kafe Malang satu ini

Seluruh ruangan didominasi warna gelap, seperti abu-abu, hitam dan sedikit sentuhan warna kayu di beberapa tempat. Pencahayaan yang cukup temaram membuat coffee shop ini memancarkan pemandangan lumayan aesthetic dan instagram-worthy.

Asyik untuk Nugas

Pencahayaannya cukup temaram (c) Erisa Nindya/Travelingyuk

Suasananya di dalam kedai kopi ini tak terlalu riuh, cocok banget untuk Teman Traveler yang ingin mengerjakan tugas atau hal produktif lainnya. Hal tersebut didukung ketersediaan fasilitas stop kontak dan WiFi dengan koneksi berkualitas.

Jika ingin memaksimalkan atmosfer tenang di sini, Teman Traveler sebaiknya datang pada jam-jam awal buka, sekitar pukul satu siang hingga lima sore. Namun jika kalian berniat datang bersama squad untuk nongkrong sambil menyesap kopi, waktu terbaik adalah sekitar pukul tujuh malam.

Biji Kopi Langsung dari Australia

Menikmati snack dan kopi di Malbourne (c) Erisa Nindya/Travelingyuk

Tak hanya desain dan tata ruangan, biji kopi yang digunakan di sini juga ikut pancarkan nuansa Australia. Beberapa di antaranya bahkan didatangkan langsung dari Negeri Kanguru. Di bawah naungan Rocket Coffee Australia, Malbourne mendatangkan biji kopi dari benua terbesar ke tujuh tersebut untuk di-roasting di dapur Amstirdam Coffee, sebelum kemudian dijadikan house blend espresso – bahan utama pembuatan mayoritas menu kopi di sini.

Signature drink di sini juga cukup beragam lho Teman Traveler. Mulai dari Malbourne Iced Coffee, perpaduan espresso, gula aren dan susu; Salted Choco Ice, es coklat dicampur Himalayan pink salt dengan rasa yang sedikit gurih; hingga Artisan Javanese House Blend Tea, seduhan dari beberapa jenis daun teh yang dipanen dari beberapa daerah di Jawa Timur. Harga yang dipatok untuk tiap menu ini cukup terjangkau kok. Kalian hanya perlu rogoh kocek antara Rp 10.000 hingga Rp 20.000.

Sebagai menu pendamping, Malbourne punya beberapa snack seperti french fries dengan saus barbecue, mayonnaise dan keju mozarella; churros dengan topping yang bisa kamu pilih sesuka hati, dan beberapa menu lain yang berganti setiap harinya. Range harga yang ditawarkan untuk menu makanan berkisar antara Rp 15.000 hingga Rp 28.000 saja.

Langsung saja datang ke Malbourne Coffee Malang, mereka buka tiap hari kecuali Rabu, mulai pukul 13.00 hingga 23.00. Bagaimana, Teman Traveler, tertarik rasakan suasana Australia di Malang?

Advertisement
Tags
kontributor Malang Travelingyuk wisata malang
Share