Deretan Kuliner Legendaris di Pasar Baru Jakarta, Anti Lapar Saat Belanja

Advertisement

Pasar Baroe atau yang ejaan baru disebut dengan Pasar Baru ini merupakan salah satu yang tertua di Jakarta. Lokasinya sudah dibangun sejak 1820. Dahulu tempat ini jadi lokasi pribumi untuk berjualan hasil panennya. Kini tempat ini sudah semakin berkembang. Tak hanya baju, ada kuliner yang dijual di Pasar Baru. Ini dia beberapa kuliner legendaris Pasar Baru. Nggak perlu khawatir kelaparan saat belanja. Apa saja, ya?

Soto Padang H. St. Mangkuto

Soto Padang H. Mangkuto, via Instagram/anakjajan
Soto Padang H. Mangkuto, via Instagram/anakjajan

Soto Padang H. St Mangkuto ini telah berdiri sejak tahun 1966. Soto khas bercitarasa sedikit kental, diracik dengan beberapa bahan dan kuah gurih. Benar-benar bikin nagih. Selain soto padang, ada beberapa menu lainnya, yakni sate, gado-gado, nasi goreng dan lain-lain.

Lokasi dari kuliner legendaris Pasar Baru satu ini berada di Jl. Pintu Air Raya No.26, RT.6/RW.1, Pasar Baru, Sawah Besar, Jakarta Pusat. Bukanya mulai dari jam 08:30-21:00 WIB. Satu porsi soto di sini dipatok harga Rp37.000.

Bakmi Gang Kelinci

Bakmi Gang Kelinci, via Instagram/cicibuncits
Bakmi Gang Kelinci, via Instagram/cicibuncits

Kemudian ada Bakmi Kelinci yang tidak kalah legendaris. Warungnya buka mulai dari tahun 1957. Awalnya merupakan warung kecil. Namun sekarang sudah menjadi restoran dengan daya tampung sampai ratusan orang banyaknya. Ditambah lagi dengan delapan cabang yang menyuguhkan cita rasa yang tak kalah nikmatnya.

Tempat makan ini berada di Jl. Kelinci Raya No. 1-3, Pasar Baru, Jakarta Pusat. Salah satu menu favorit pengunjung yang datang adalah bakmi ayam cah jamur. Perpaduan antara mi kuning, suwiran ayam, jamur merang dan caisim bikin air liur mengucur. Harga semangkuk bakmi ayam dipadu dengan pangsit rebus dibandrol Rp23.000 saja.

Bakmi Aboen

Bakmi Aboen, via Instagram/lapernihbro
Bakmi Aboen, via Instagram/lapernihbro

Kuliner legendaris Pasar Baru selanjutnya adalah Bakmi Aboen. Lokasinya memang berada di gang sempit namun pengunjung selalu antre. Tepatnya berada di Belakang Kongsi No. 16, Pasar Baru, Jakarta Pusat. Bukanya mulai jam 07:00-20:00 WIB, Senin sampai Sabtu. Sementara pada hari Minggu, buka mulai jam 07:00-17:00 WIB.

Di tempat ini menjual kuliner non-halal, salah satunya yang banyak dipesan adalah bakmi campur dengan ukuran jumbo. Tempat makan ini telah ada sejak tahun 1962. Satu porsi bakmi dibanderol Rp45.000. Harga yang sepadan dengan kenikmatan yang ditawarkan.

Cakwe Koh Atek

Cakwe Koh Atek, via Instagram/adhymusaad
Cakwe Koh Atek, via Instagram/adhymusaad

Buat kamu yang tak ingin menu berat ada Cakwe Koh Atek yang juga legendaris. Tempat ini sudah dirintis sejak tahun 1971. Warungnya bisa dibilang nyempil di Gang Kelinci, Pasar Baru, Jakarta. Meskipun begitu, tempatnya ramai dikunjungi setiap pagi. Pemiliknya bernama Koh Atek yang meracik sendiri kue-kue yang dijual.

Tempat ini juga menawarkan kue bantal yang tak kalah enaknya. Kue bantal dan cakue memang perpaduan tepat. Hanya Rp4.000, sudah bisa membuat lidahmu bergoyang. Tempat satu ini buka mulai jam 07:00 hingga 16:00 WIB.

Deretan kuliner legendaris itu bisa kamu cicipi saat sedang berbelanja di Pasar Baru. Lelah bebelanja, kamu bisa mampir ke salah satunya. Bagaiman, tawaran yang menarik bukan?

Advertisement
Tags
Indonesia Jakarta kuliner jakarta kuliner legendaris Pasar Baru
Share