Cirebon merupakan destinasi yang pas untuk berburu kuliner enak. Beragam menu menggiurkan dapat disantap sekalian menikmati keindahan alamnya. Jangan hanya makanan kekinian, kamu wajib mencoba hidangan tradisional yang tak kalah lezat. Harganya pun terjangkau dan aman di kantong. Penasaran? Berikut daftar serta rekomendasinya dari Travelingyuk!
1. Nasi Jamblang, Kuliner Cirebon Sejak Zaman Belanda
Liburan ke Cirebon kurang lengkap jika belum menyantap Sego Jamblang. Kuliner lezat yang dibungkus dengan daun jati ini disajikan bersama lauk super banyak. Salah satu kedai yang menawarkan menu nikmat ini adalah Sego Jamblang Mang Dul. Letaknya di ruko seberang Grage Mall. Tak hanya enak, tapi juga murah. Jangan kaget, kedai Mang Dul tidak pernah sepi pengunjung. Siap-siap antre ya!
2. Nasi Lengko, Favorit Gubernur Jakarta
Bentuknya mirip dengan nasi pecel. Terdiri dari tauge, daun bawang, timun, potongan tahu tempe yang disiram dengan bumbu kacang serta bawang goreng. Kedai yang selama ini cukup ramai dikunjungi oleh wisatawan adalah Nasi Lengko H. Barno. Letaknya di Jalan Pagongan dan merupakan salah tempat makan legendaris di Cirebon.
3. Empal Gentong Haji Apud Berdiri Sejak 1995
Kuliner lezat yang berisi daging empuk serta kuah sedap ini memang menggiurkan. Apalagi disajikan dengan potongan sate, menjadi hidangan makan siang paling sempurna saat berkunjung ke Cirebon. Tak perlu khawatir, banyak kedai Empal Gentong yang terkenal enak. Salah satunya Kedai Haji Apud yang sudah berdiri sejak tahun 1995. Lokasinya bersebelahan dengan Empal Gentong Amarta yang sajiannya juga tak kalah enak.
4. Mie Yamien Mang Doyok
Kuliner satu ini terbilang makin langka di Cirebon. Padahal, rasanya juara banget. Harganya juga murah meriah, sekitar Rp12.000. Salah satu tempat yang masih setia menawarkan Mie Yamien ada di Jalan Bahagia. Penjualnya dikenal dengan nama Mang Doyok yang sudah 18 tahunan berjualan mie unik satu ini di atas gerobak.
Bagaimana, sudah siap untuk menjajal semua kuliner enak khas Cirebon di atas? Jangan lupa, ajak teman atau saudara ya!