4 Kolam Dalam Gua dengan Air Sejernih Kristal Ini Ada di Indonesia

Advertisement

Berwisata ke gua kini tak hanya berhenti dengan menikmati stalagtit dan stalagmit. Kamu dapat merasakan sensasi baru dalam menjelajahinya. Di Indonesia, beberapa lokasi memiliki tipikal dinding yang berbeda. Kamu tak hanya melihat tetesan air, tapi kegiatan seperti berenang dan menyelam juga dapat dilakukan. Kali ini Travelingyuk akan mengajakmu menuju empat gua yang memiliki kolam jernih di dalamnya.

1. Gua Kontamale, Wakatobi

Panorama Gua Kontamale [image source]
Baru melihat panoramanya saja kamu pasti akan membayangkan sesegar apa airnya. Ya, sensasu seperti itu memang benar dapat kamu rasakan di tempat ini. Terdapat beberapa titik yang dapat digunakan untuk berenang. Salah satunya memiliki luas sekitar 5×3 meter dengan kedalaman 1,5 hingga 3 meter.

Air jernih sejernih kristal [image source]

2. Gua Hawang, Maluku Tenggara

Panorama Gua hawang [image source]
Gua Hawang memiliki air berwarna biru jernih, sehingga batu-batu yang ada di dasarnya terlihat dengan jelas. Kolam ini terhubung langsung dengan mata air Evu, sumber terbesar yang melewati kanal sungai bawah tanah. Menariknya, ada dua buah gua yang berjarak 15 meter dan dihubungkan oleh sungai tersebut.

Air jernih yang biru [image source]

3. Gua Kristal, Kupang, Nusa Tenggara Timur

Bagian dalam Gua Kristal [image source]
Nama Gua Kristal diambil karena pemandangan kolam air di dalam gua tersebut yang mengkilat seperti ketika terkena cahaya yang menetobos ke dalam gua. Untuk mendapatkan sensasi ini, disarankan kamu datang pada siang hari. Danau kecil di Gua Kristal memiliki air yang jernih dengan sedikit berasa asin. Karena kolam ini merupakan pertemuan dua mata air tawar dan asin.

Lebih baik datang saat pagi atau siang hari [image source]

4. Gua La Kasa, Pulau Buton

Gua La Kasa Pulau Buton [image source]
Akses masuk ke gua ini hanya seukuran badan orang dewasa. Namun setelah berada di dalamnya, kamu akan menemukan keindahan alam yang cukup memesona. Terdapat hamparan air telaga yang jernih dan sejuk. Serta di kelilingi oleh stalagtit dan stalagmit yang sangat indah.

Kolam dengan air yang jernih [image source]
Keindahan seperti ini jarang sekali kita temukan. Fenomena air jernih dan segar yang ada di dalam gua, menjadikannya seperti kolam pribadi yang bisa dinikmati. Penasaran bagaimana sensasi berenang di dalam gua? Yuk segerakan.

Advertisement
Tags
Indonesia Kolam dalam gua Wisata Alam
Share