Dinginkan Panasnya Solo dengan Ngeskrim Gelato di Empat Gerai Ini

Advertisement

Kuliner enak di Solo memang tidak ada habisnya. Bukan hanya yang legendaris, tapi makanan kekinian dengan berbagai varian juga menjamur di kota cantik ini, termasuk juga gelato, es krim lezat yang berasal dari Italia. Tak hanya bisa menjadi pelepas dahaga, camilan ini juga memiliki tekstur pada dengan rasa susu yang kuat. Nah, penasaran di mana saja ada gerai gelato di Solo? Berikut ini daftarnya.

1. Sunny’s Gelato

Sunny's Gelato Factory
Sunny’s Gelato Factory via instagram/@dean_irawan

Kelezatan paduan susu, krim, serta gula ini menjadi salah satu pelepas dahaga di Solo. Gerai dengan es krim khas Italia ini mudah ditemukan. Salah satunya Sunny’s Gelato yang baru buka pada tahun 2016 lalu. Gerai gelato yang terletak di Jalan Doktor Setiabudi No.82 ini menyedaikan lebih dari 20 varian rasa. Ada nutella, tiramisu, choco mint, green tea, durian, naga, semangka, hingga mangga. Menariknya, sajian es krim di sini dibentuk lucu seperti bunga mawar. Tempatnya juga instagenic. Pas banget untuk kamu yang suka foto OOTD.

Sunny's Gelato
Sunny’s Gelato via instagram/@niays

2. La Casetta Solo

La Casetta, Solo
La Casetta, Solo via instagram/@solofoodgram

Gerai selanjutnya yang menyediakan gelato dengan tekstur lembut di lidah adalah La Casetta. Letaknya di Jalan Abdul Rahman Saleh No.17, Setabelan, Banjarsari dengan berbagai varian rasa yang menggugah selera. Ada Ferrero Rocher, Matcha Tea, Vanilla, Durian, White Chocolate, Mango, hingga Oreo. Tak hanya gelato, kamu juga bisa memesan aneka makanan lain seperti pizza dengan beragam topping. Tempatnya juga instagenic yang bisa jadi latar fotomu. Dijamin, feed Instagrammu makin kece.

La Casetta
La Casetta via instagram/@lacasetta.solo

3. La Moda del Gelato

La Moda del Gelato
La Moda del Gelato via instagram/@safitridm

Selain kandungan lemak yang lebih rendah dari es krim biasanya, gelato memiliki tekstur padat tapi bikin ketagihan. Begitu pula es krim yang disajikan La Moda del Gelato. Gerai es krim Italia yang terletak di Jalan MT Haryono No.8, Manahan ini memiliki banyak varian rasa dengan kualitas jempolan. Tak hanya disajikan dalam cup, kamu bisa memesan gelato di cone dengan rasa cokelat atau vanila. Tak hanya pecinta es saja, artis ibu kota juga ada yang mampir ke sini loh.

La Moda del Gelato, Solo
La Moda del Gelato, Solo via instagram/@safitridm

4. Fragola Gelato

Pernah dengar gerai satu ini? Fragola Gelato merupakan gerai es krim yang cukup populer di Semarang dan Magelang. Rasanya memang nendang, apalagi ketika baru keluar dari lemari pendingin. Gerai gelato ini ternyata juga buka di Solo. Tepatnya di Solo Paragon Mall GF. Seperti lainnya, varian menu yang ditawarkan banyak. Hingga artikel ini ditulis, harganya hanya Rp20.000 untuk cup dengan dua varian. Jika memakai cone, harganya tambah Rp5.500. Terjangkau bukan?

Selain gerai gelato di atas, Solo juga memiliki banyak kuliner es lainnya. Tak hanya enak, semuanya nyegerin dan bisa jadi pelepas dahaga. Nah, bagi kamu pecinta minuman dingin atau dessert lezat, bisa dicoba nih!

Advertisement
Tags
Indonesia Jawa Tengah Kuliner Es Solo Surakarta
Share