Fungsi Asli Sikat Pinggir Eskalator yang Belum Banyak Orang Tahu

Advertisement

Siapa sih yang tidak pernah coba naik eskalator. Tangga berjalan yang memiliki warna kontras hitam dan kuning ini sangat mudah dijumpai terlebih di berbagai pusat perbelanjaan bahkan jarang atau mungkin tidak ada pusat perbelanjaan yang tidak memiliki fasilitas yang satu ini.

Sapi Pinggir Eskalator via Instagram @dananehdaran

Sadarkan Teman Traveler bahwa terdapat sikat berwarna hitam yang berada di pinggir kiri dan kanan eskalator? Yup, banyak orang mengatakan bahwa fungsi dari sikat ini adalah untuk membersihkan sepatu pengunjung yang menggunakan fasilitas tangga berjalan ini.

Tapi sebenarnya bukan itu loh fungsi aslinya! Sikat pinggir eskalator ini dibuat untuk memberitahu pengunjung khususnya pengguna eskalator bila kaki terlalu dekat dekan pinggir tangga berjalan tersebut karena memang beberapa orang tidak sadar bahwa kaki mereka ada di pinggir eskalator.

Eskalator via Instagram @lensatravelist

Seperti yang diketahui, tidak sedikit kecelakaan yang terjadi ketika menggunakan eskalator misalnya saja kaki kerap tersangkut di inner deck. Sehingga sikat ini menjadi solusi yang pas digunakan untuk mencegah kaki bersinggungan langsung dengan pinggiran eskalator atau biasa disebut inner deck.

Nah, itulah fungsi sesungguhnya dari sikat pinggir eskalator. Sudah tahu atau baru tahu sekarang? Hayo jangan digunakan untuk membersikan sepatu lagi ya.

Advertisement
Tags
Fungsi Sikat Pinggir Eskalator Sikat Pinggir Eskalator
Share