Deretan Festival Bulan September 2019, Seru Banget!

Advertisement

Ada kabar gembira nih di bulan September. Pasalnya ada banyak acara yang wajib dikunjungi mulai dari kesenian, balap sepeda, hingga acara musik. Bisa banget dicocokin dengan jadwal liburanmu selanjutnya. Nah, berikut Travelingyuk berikan daftar rekomendasi festival bulan September 2019. Kira-kira ada di mana saja, ya?

Art Jakarta

Art Jakarta via Instagram/@florenceaprilia

Kalau kamu masih ketagihan dengan event Art Jogja, kali ini kamu bisa datang ke Art Jakarta. Acara ini akan digelar pada tanggal 30 Agustus – 1 September 2019 di Jakarta Convention Center (JCC). Art Jakarta menampilkan 70 galeri yang terdiri dari 30 galeri Indonesia dan 40 galeri dari Asia Pasifik.

Acara ke-11 Art Jakarta ini bertemakan “Perempuan Bicara Seni” yang mengajak 10 seniman perempuan untuk mengekspresikan diri sesuai keinginan dalam meraih mimpinya setinggi mungkin. Kamu pun sudah bisa membeli tiketnya di melalui situs resmi artjakarta.com dan Traveloka Xperience. 

Bandung Readers Festival

Bandung Readers Festival via Instagram/@bdgreaderfest

Festival yang diadakan selanjutnya adalah Bandung Readers Festival. Festival ini merupakan Festival Literasi Pertama di kota Bandung dan diadakan selama 4 hari yaitu 4 – 8 September 2019. Acara ini dilaksanakan di beberapa tempat seperti Institut Français Indonesie, NuArt Sculpture Park, Abraham & Smith HQ, Rumah The PanasDalam, dan Museum Gedung Sate. 

Mengusung tema “To Read Or Not To Read”, festival literasi ini bertujuan untuk mempertemukan narasumber dan pembaca serta merayakan aktivitas membaca melalui serangkaian dialog, diskusi, dan workshop. Bandung Readers Festival ini diadakan untuk meramaikan Hari Literasi Internasional dan hari jadi kota Bandung. 

Soundrenaline

Soundrenaline via Instagram/@rmdhnarya

Soundrenaline merupakan festival musik terbesar di Indonesia. Festival ini akan digelar pada tanggal 7-8 September 2019 di Garuda Wisnu Kencana (GWK), Bali. Beberapa musisi seperti Barasuara, Burgerkill, dan Maliq & D’Essentials dipastikan hadir. Tak ketinggalan juga musisi populer seperti Fiersa Besari, Reality Club, hingga Kunto Aji. 

Selain itu, dikabarkan musisi seperti Suede juga diundang di panggung Soundrenaline 2019. Melansir dari indotix.com harga tiket masuk Soundrenaline adalah 375 ribu rupiah untuk dua hari normal. Jika tertarik datang, Soundrenaline dimulai pada pukul 15.00 – 01.00 WITA.

Miss Tourism Worldwide

Miss Tourism Worldwide via Instagram/@missnetherlandsupport

Siapa yang tak kagum melihat para wanita berprestasi di ajang ini? Tak hanya cantik dan punya badan proporsional, mereka juga akan bersaing melakukan personal branding di ajang Miss Tourism Worldwide. Acara ini diadakan di Pacific Palace Hotel yang ada di Batam pada tanggal 21- 22 September 2019. 

Mengundang 30 kontestan dari berbagai dunia untuk memamerkan pertunjukan bakat, perkenalan budaya, kostum nasional, dan sebagainya. Selain sebagai tuan rumah Miss Tourism Worldwide, tentunya hal ini juga bisa menjadi ajang untuk mempromosikan wisata Batam yang penuh pesona.

Erau Adat Kutai & 7th International Folk Art Festival     

Erau Adat Kutai via Instagram/@midunk_gallery

Seperti yang kita tahu kalau Indonesia punya banyak wisata yang indah. Salah satunya adalah calon ibu kota baru, Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur. Pada 21-29 September 2019 ini akan diadakan Erau Adat Kutai dan 7th International Folk Art Festival.

Acara ini diadakan sebagai kesempatan untuk melestarikan melestarikan Tradisi Adat Kesultanan Kutai Kartanegara Ing Matadipura. Selain itu, acara ini juga ingin mengenalkan festival daerah ke dunia internasional dengan melibatkan peserta dari banyak negara.  

Tour de Banyuwangi Ijen 

Tour de Banyuwangi Ijen via Instagram/@waroengkemang

Tour de Banyuwangi Ijen merupakan acara resmi dari Persatuan Balap Sepeda Internasional yang diselenggarakan oleh Dinas Pariwisata Provinsi Jawa Timur. Diadakan selama 4 hari acara ini dimulai pada tanggal 23 – 26 September 2019.

Balap sepeda yang telah diselenggarakan sejak 2012 ini merupakan balapan jalan raya jarak jauh yang berkonsep sport tourism. Jalur yang dilalui pembalap nantinya merupakan jalan raya yang melintasi desa hingga kota dengan memamerkan potensi wisata Banyuwangi.

Festival Tanjung Lesung 

Festival Tanjung Lesung via Instagram/@ditamauld

Festival Tanjung Lesung ini diadakan di Kabupaten Pandeglang pada tanggal 27-29 September 2019. Festival Tanjung Lesung Merupakan acara tahunan untuk mempromosikan potensi pariwisata dan kreatifitas masyarakat khususnya destinasi kawasan ekonomi (KEK) Tanjung Lesung dan Buffer Zone. 

Selain menikmati kesenian Banten, festival bulan September satu ini juga diramaikan oleh Festival Bebegig yaitu parade orang-orangan seram dan Festival Baling-Baling Tradisional Banten, Kolecer. Bila punya kesempatan waktu luang, kamu bisa juga datang ke wisata Tanjung Lesung di sekitarnya, yaitu Pantai Cisiih dan Pulau Umang. 

Itu dia deretan Festival Bulan September 2019 yang wajib kamu kunjungi. Jangan lupa siapkan tabungan dan waktu untuk bisa datang. Jadi apakah kamu sudah beli tiketnya? 

Advertisement
Tags
festival budaya Festival di Indonesia september soundrenaline Wisata
Share