COMO Park, Temani Anjing Peliharaan Bermain Sambil Nongki

Advertisement

Jika kalian memiliki binatang anjing sebagai peliharaan di rumah, pastinya ingin sesekali mengajaknya jalan-jalan ke luar, namun tetap aman. Nah, di kawasan Kemang Timur, Jakarta Selatan ada tempat yang cocok untuk memenuhi keinginan kalian. Namanya adalah COMO Park. Penasaran seperti apa? Simak ulasan berikut.

Banyak Hal Menarik di Dalamnya

COMO park
Salahs satu spot COMO Park (c) Daniel Weldy/Travelingyuk

COMO Park sendiri sebenarnya adalah community hub yang menggabungkan beberapa restoran, toko, dan kafe. Di bagian belakang tersedia dog park dengan pagar pembatas, di mana anjing-anjing peliharaan bisa berlari bebas di taman tersebut.

Tak hanya anjing peliharaannya yang bisa bersenang-senang, sang pemiliknya pun juga bisa bersantai di kafe dan restoran yang ada di sana. Pilihannya ada Pizza Place, Local Deli, Say Something Coffee, dan Kenta Tendon.

Anjing Bebas Rantai

COMO Park
Suasana di dog park (c) Daniel Weldy/Travelingyuk

Taman ini memiliki leash free area alias kawasan bebas rantai. Sehingga kalian diizinkan untuk melepas rantai anjing agar mereka bisa bermain dengan bebas. Apalagi tempat ini memiliki lahan yang cukup luas, dengan rerumputan hijau yang pastinya aman buat para anjing.

Namun perlu diingat jika COMO Park juga memiliki peraturan saat anjing kamu dilepas. Yaitu untuk tetap memantau mereka agar tidak keluar dari tempat yang ditentukan tanpa pengawasan. Eits, jangan lupa untuk bertanggung jawab atas kotoran binatang peliharaan kalian demi kenyamanan bersama.

?Wajib Cobain Pizza Place

20180825_172252_MVx.jpg
Pizza Place (c) Daniel Weldy/Travelingyuk

Sembari kalian berada di COMO Park, jangan lupa untuk mampir ke Pizza Place dan mencoba pizza-nuya yang nikmat.  Mudah kok mencarinya, lokasi tepat berada di bagian belakang gedung dan dekat dengan dog park.

Saat melihat pizza-nya, dijamin kalian akan kaget. Lantaran disajikan dengan ukuran yang sangat besar. Selain itu, keunikan lainnya, pizza dibuat dengan roti yang tidak terlalu tebal alias thin crust dengan beraneka ragam topping. Jika kalian memesan per slice, pizza akan disajikan dengan piring plastik, jadi bisa dibawa untuk dinikmati dengan duduk-duduk di taman.

Paling Enak Dikunjungi Saat Weekend

20180825_171729_nqY.jpg
Bermain bersama anjing kesayangan (c) Daniel Weldy/Travelingyuk

Tempat ini sebenarnya enak dikunjungi kapan saja. Namun lebih enak lagi kalau kalian datang saat akhir pekan. Pasalnya, saat weekend, COMO Park lebih ramai, sehingga kalian bisa bertemu dengan banyak orang. Kemudian peliharaan kalian dapat bermain dengan anjing-anjing lainnya.

Itulah COMO Park yang cocok untuk kalian yang ingin membawa anjing peliharaan bermain dengan bebas. Bagi Teman Traveler yang tertarik, bisa datang ke Jl. Kemang Timur No.998, Kec. Mampang Prpt., Jakarta Selatan. Untuk jam operasionalnya, buka pada pukul 08.00 – 20.00 setiap hari.

Advertisement
Tags
COMO Park Indonesia Jakarta Selatan kontributor Wisata
Share