Atraksi ‘Coconut Ball’, Pertunjukan Seru di Jonker Walk Melaka

Advertisement

Ada rencana liburan ke Malaysia dalam waktu dekat? Salah satu agenda yang wajib kamu lakukan adalah jelajah kuliner enak. Tak hanya Ais Kepal Milo, kamu juga bisa mencoba coconut ball di Jonker Walk Melaka. Menariknya ada atraksi dari penjualnya. Penasaran dengan es segar di Melaka ini? Yuk, intip ulasannya berikut.

Jonker Walk, Surganya Kuliner di Melaka

Jonker Walk Street
Jonker Walk Street via instagram/@scottharris0412

Sebelum mengetahui atraksi dari cocounut ball, kamu wajib tahu tentang Jonker Walk atau Jonker Street. Kawasan ini menjadi pusat kuliner di Melaka ketika menjelang petang. Ibarat pasar malam di Indonesia, tempat yang juga dikenla dengan Jalan Hang Jebat ini menawarkan aneka makanan dari kios hingga gerobak makanan dadakan. Semua menunya enak dan pastinya bikin kamu ngiler.

Jonker Street saat malam
Jonker Street saat malam via instagram/@dangquangdiep

Penuh Atrakasi yang Mengagumkan

Atraksi di Jonker Street Walk
Atraksi di Jonker Street Walk via instagram/@evonfan416

Remang-remang lampu tak membuat Jonker Walk sepi oleh pengunjung. Dari pintu masuk hingga keluar, semua kios di sini ramai oleh pengunjung baik dari dalam maupun luar negeri. Tidak hanya karena beragam menu yang ditawarkan, sebagian besar terkesima dengan atraksi kuliner dari penjual. Ada yang menggoreng makanan dengan energik, hingga melemparkan isi kelapa muda ke ketinggian. Jelas mengagumkan.

Jajanan di Jonker Walk Street
Jajanan di Jonker Walk Street via instagram/@evonfan416

Atraksi Coconut Ball yang Sempurna

Dari banyaknya atraksi, kedai coconut ball selalu mencuri perhatian. Salah satu pegawainya dengan baju adat menunjukkan kepiawaiannya mulai dari membuka daging kelapa muda tanpa membuat isinya pecah. Kemudian, pegawai tersebut melemparkan isi degan dengan menggunakan cup plastik ke arah atas. Ajaibnya, isi kepala muda tersebut sama sekali tak jauh. Airnya pun juga tidak tumpah.

Aneka Menu Kelapa Muda yang Menggiurkan

Coconut Ball di jonker walk
Coconut Ball di jonker walk via instagram/@meufood

Setelah atraksi, daging kelapa muda tersebut disajikan dengan sedotan di atasnya. Harga seporsinya cukup terjangkau yaitu 5 RM atau sekitar Rp18.000. Tak hanya menawarkan coconut ball, kamu bisa membeli coconut jelly, coconut shake dan coconut juice di kios ini. Rasanya enak dan menyegarkan. Sangat cocok sebagai makanan penutup setelah mencoba menu berat di Jonker Walk.

Menu Kelapa muda di Jonker Walk
Menu Kelapa muda di Jonker Walk via instagram/@eyelight.chen

Itulah ulasan tentang atraksi coconut ball di Jonker Walk, Melaka. Dalam satu tempat, kamu juga bisa mencoba kuliner enak lainnya yang pasti mengenyangkan.

Advertisement
Tags
Jajanan Malaysia Jonker Street Jonker Walk kuliner malaysia Malaysia Melaka
Share