Cimory Dairyland Prigen Pasuruan, Wisata Edukasi Keluarga Dengan View Pegunungan

Advertisement

Wisata Cimory Dairyland Prigen Pasuruan ini bisa jadi pilihan objek wisata untuk Teman Traveler beserta keluarga dalam menghabiskan waktu liburan. Selain itu ada juga wisata edukasi seru dan menarik untuk dijelajahi bersama buah hati, sambil melihat view pegunungan. Yuk simak ulasannya.

Wisata Edukasi Keluarga

wisata edukasi keluarga
Ilustrasi via instagram kikibobooo

Cimory Dairyland Pasuruan ini sebuah objek wisata yang baru saja beroperasi pada tahun 2019 lalu. Cocok menjadi lokasi liburan bersama buah hati Teman Traveler. Banyak wahana edukasi seperti milk museum yang mengajarkan proses pengelolaan susu dan yoghurt, di mana cimory sendiri adalah sebuah merk yoghurt.

Kemudian ada mini zoo untuk mengenal hewan serta memberi makan kelinci, angsa, unta, keledai, dan lainnya. Ada juga peternakan domba dan sapi bahkan di sini juga bisa mencoba memerah susu sapinya. Lalu, berenang bermain di waterpark serta membeli souvenir di toko oleh-oleh produk cimory.

Spot Foto Menarik

spot foto menarik
Ilustrasi via instagram nunaviita

Selain wisata edukasi di sini Teman Traveler bisa berswafoto pada spotnya yang instagenic, hampir semua bisa dijadikan spot foto menarik. Terdapat taman serta terowongan kincir angin warna-warni untuk spot swafoto, atau berfoto bersama hewan-hewannya. Pada bangunan ala Belanda juga tak kalah instagramable-nya lho!

Wisata Kuliner Dengan View Pegunungan

wisata kuliner view pegunungan
Ilustrasi via instagram cimorydairyland.prigen

Selanjutnya Teman Traveler bisa berwisata kuliner pada restorannya yang bergaya barat dengan view pegunungan serta udara yang sejuk. Harganya cukup terjangkau mulai Rp 10.000 sampai Rp 69.000 saja.

Menu di sini mulai dari masakan nusantara hingga western, seperti dori sambal matah, gado-gado, aneka olahan nasi serta mie, camilan, beef spaghetti, german bratwurst, dan lainnya. Untuk minuman ada jus, wedang tradisional, dessert, olahan susu, kopi, teh dan non kopi.

Fasilitas, Harga Tiket dan Lokasi

fasilitas cimory diaryland prigen
Ilustrasi via instagram cimorydairyland.prigen

Fasilitas wisata ada tempat parkir, toilet umum, musala, gazebo, taman bunga, waterpark, kebun binatang mini, peternakan, spot swafoto, toko oleh-oleh dan lainnya. Tiket masuk mulai Rp 20.000 hingga Rp 95.000 untuk paket wahana.

Cimory Dairyland Prigen berlokasi di Jalan Raya Prigen No.8, Plembon, Kecamatan Prigen, Pasuruan, Jawa Timur. Jam operasional wisata pukul 09.00-17.00 WIB saat hari biasa, dan akhir pekan pukul 08.00-17.30 WIB, sedangkan restoran dan toko oleh-oleh hingga pukul 20.00 WIB.

Demikian ulasan Cimory Dairyland Prigen di Pasuruan yang bisa dijadikan referensi liburan Teman Traveler selanjutnya. Jangan lupa selalu patuhi protokol kesehatan.

Advertisement
Tags
Cimory Dairyland Prigen Kuliner Pasuruan Pasuruan wisata jawa timur wisata pasuruan
Share