Kemping dan Petualang Seru Di Arena Arung Jeram Serayu

Advertisement

Bagi penyuka kegiatan outdoor yang memicu adrenalin, Arena Arung Jeram Serayu adalah pilihan tepat. Lokasi ini berada di Kabupaten Banjarnegara dan menjadi wisata aktivitas outdoor yang mengusung tema One Stop Adventure Activities. Sesuai dengan namanya, aktivitas arung jeram menjadi daya tarik utama setiap pengunjung. Namun ada banyak kegiatan outdoor lainnya yang membuat siapa saja ingin berlama lama disana.

Rafting seru di Sungai Serayu
Rafting seru di Sungai Serayu. Foto via thepikas.com

Pemandangan menarik di Arena Arung Jeram Serayu ini tak lain adalah luasnya sungai serayu serta pepohonan rindang kawasan destinasi. Nah, bagi teman traveler yang penasaran kegiatan apa saja yang bisa dinikmati di Arena Arung Jerang Serayu, yuk simak ulasan dibawah ini.

Rafting Seru Bersama Arena Arung Jeram Serayu

Sesuai namanya, hal paling seru di Arena Arung Jeram Serayu adalah rafting disepanjang sungai Serayu. Jangan khawatir ya, aktivitas ini cukup menantang namun akan terasa lebih aman karena debit air lebih stabil. Sungai Serayu merupakan sungai terbesar di Jawa Tengah dengan panjang sungai hingga 26 kilometer dan memiliki arus yang bervariasi membuat aktivitas disungai ini sangat menyenangkan.

Bagi traveler yang ingin beraktivitas rafting, panitia wisata Arena Arung Jeram Serayu menyediakan fasilitas seperti Life Jacket, Helm, Dayung, Skipper, Medical Kit, dan juga seorang Guide yang akan memandu serta menjelaskan tata cara untuk melakukan aktivitas Rafting ini. Kapasitas perahu karet ini menampung maksimal 6 orang.

Menariknya, kamu bisa memilih jalur rafting yang diinginkan. Ada jalur rafting dengan panjang 14 kilometer yang akan selesai dalam waktu 2 jam atau 26 kilometer akan selesai dalam waktu 5 jam. Selama perjalanan menyusuri sungai, kamu akan menemukan berbagai macam titik yang menegangkan serta bisa kamu jadikan sebagai tempat istirahat.

Serunya Paintball

Aktivitas seru lainnya adalah paintball yang bisa kamu lakukan secara berkelompok. Serunya aktivitas ini didukung dengan sejuknya kawasan hutan dan pemandangan sekitar sangat tepat untuk melakukan pertempuran di alam bebas.

Serunya Paintball di arena arung jeram serayu
Serunya Paintball di arena arung jeram serayu. Foto via liputan6.com

Olahraga ketangkasan ini merupakan permainan simulasi tempur dengan menggunakan peluru berbentuk bulat yang berisi cat. Dalam permainannya terdapat dua sesi dimana sesi pertama akan dipandu dengan petugas, dan sesi kedua dilakukan sesuai dengan kelompok masing masing seperti pertempuran dikala perang.

Ada banyak manfaat dalam permainan seru ini seperti meningkatkan kemampuan membuat perencanaan, Menganalisa kondidi lingkungan atau medan kerja, Membangun kedisiplinan, keberanian atau teamwork dan masih banyak lagi.

Kuliner di tepi sungai Serayu

Wisata kuliner memang tidak pernah terlupakan, dimana kamu berwisata pastinya tidak akan luput dari kuliner. Arena Arung Jeram Serayu memiliki banyak kuliner dibantaran sungai serayu yang instagramable banget. Apalagi suasana alam yang indah dan begitu menyenangkan sembari memanjakan lidah.

Suasana makan ditepian sungai serayu
Suasana makan ditepian sungai serayu . Foto via tehpikas.com

Selain sebagai tempat pelepas lapar, juga bisa kamu gunakan untuk tempat kumpul bersama keluarga, gathering hingga persepsi pernikahan.

Camping di Arena Arung Jeram Serayu

Camping seru bersama sahabat di Arena Arung Jeram Serayu
Camping seru bersama sahabat di Arena Arung Jeram Serayu. Foto via thepikas.com

Jika kamu merasa tidak puas seharian, maka bisa berkemah hingga esok hari sehingga lebih puas menikmati indahnya arena Arung Jeram Serayu. Suasana tenang yang jauh dari hiruk piruk keributan di kota kamu akan merasakan udara sejuk serta suara gemericik sungai membuat aktivitas mu terasa jauh lebih tenang dan menyenangkan.

Lokasi Arena Arung Jeram Serayu

Nah, teman traveler yang penasaran ingin menikmati serunya kegiatan di Arena Arung Jeram Serayu, cobalah datang ke lokasi yang ebrada di Jalan Banjarnegara Km 15 Desa Randegan, Banjarnegara, Kabupaten Banjarnegara, Provinsi Jawa Tengah.

Advertisement
Tags
aktivitas adrenalin wisata adrenalin wisata banjarnegara wisata nusantara
Share