Air Terjun di Sekitar Medan, dari yang Berpasir Putih hingga Bernama Niagara

Advertisement

Medan adalah kota besar dengan segala hiruk-pikuk yang hampir mirip dengan Jakarta. Jalanannya ramai, gedung-gedung perkantoran berdiri di mana-mana. Selain itu, di dekat ibukota Sumatera Utara ini juga terdapat beberapa air terjun yang indah dan unik. Sebagian malah masih sepi dan tersembunyi. Berikut adalah rekomendasi destinasi wisata air terjun di sekitar Kota Melayu Deli versi Travelingyuk.

1. Air Terjun Saringgana

Air terjun Saringgana
Air terjun Saringgana [image source]
Tempat ini juga disebut sebagai Niagara Saringgana, yang merujuk pada tebing-tebing tinggi dan aliran airnya. Jika berangkat dari Kota Medan, kamu harus menempuh perjalanan cukup lama yaitu sekitar 3 jam dengan kendaraan bermotor. Meski begitu, keindahan alamnya akan membuat lelahmu terbayarkan. Air jatuh dari ketinggian 60 meter memunculkan cipratan-cipratan air yang membawa kesegaran. Lokasi wisata ini ada di Desa Sulkam, Kecamatan Kutambaru Marike, Kabupaten Langkat.

Air terjun Saringgana
Air terjun Saringgana [image source]

2. Air Terjun Pelaruga

Air Terjun Pelaruga
Air Terjun Pelaruga [image source]
Kawasan wisata Pelaruga adalah destinasi wisata yang lumayan dekat dari Medan. Jika ditempuh dengan kendaraan bermotor hanya membutuhkan waktu tempuh sekitar 2 jam. Selain menikmati indahnya air terjun, kamu juga bisa mencoba body rafting. Menelusuri sungai yang jernih dan mengikuti arus adalah tantangan yang mendebarkan.

Air Terjun Pelaruga
Air Terjun Pelaruga [image source]

3. Air Terjun Tarunggang

Air terjun Tarunggang
Air terjun Tarunggang [image source]
Letak air terjun ini berada di Desa Rumah Lengo, Kecamatan Sinembah Tanjung Muda Hulu (STM Hulu), Kabupaten Deli Serdang. Tingginya memang hanya belasan meter, tapi di bagian jatuhnya air terdapat kolam yang luas. Tepat di tepiannya kamu akan melihat pasir putih yang mirip dengan pantai. Dari Medan, jarak tempuhnya sekitar 1 jam dengan kendaraan bermotor.

Air terjun Tarunggang
Air terjun Tarunggang [image source]

4. Air Terjun Bertala

Aitr terjun Bertala
Aitr terjun Bertala [image source]
Air Terjun Bertala cukup unik karena letaknya berada di pinggir Jalan Raya. Jadi akses ke sini sangat mudah dan tidak perlu trekking panjang. Kamu bisa datang langsung ke Desa Sarilaba Jahe, Biru-biru, Deli Serdang jika ingin melihat sendiri seperti apa daya tariknya. Fasilitasnya pun lengkap karena terdapat taman hingga tempat istirahat.

Aitr terjun Bertala
Aitr terjun Bertala [image source]
Itulah beberapa air terjun indah dan unik yang lokasinya tidak jauh dari Kota Medan. Jadi, jika kamu tidak punya banyak waktu liburan, bisa memilih keempat tempat tersebut sebagai destinasi wisata.

Advertisement
Tags
Air Terjun Indonesia Medan Sumatera Utara
Share