Bandros Hingga Gelato, Deretan Wisata Favorit Bule di Bandung

Advertisement

Saya sendiri sudah beberapa kali berkesempatan menemani wisatawan asing menjelajah sekitaran Bumi Parahyangan. Nah, berikut adalah beberapa rekomendasi destinasi wisata Bandung yang difavoritkan oleh para bule. Yuk, simak bersama Teman Traveler.

Bandung kerap jadi salah satu destinasi wisata favorit di Indonesia. Bahkan mungkin Teman Traveler tak jarang menemui turis mancanegara di Paris van Java. Tentunya kalian penasaran, apa sih yang membuat para bule tersebut kesengsem hingga rela jauh-jauh datang ke Bandung?

Alun-alun Bandung

Berpose di sekitar Alun-alun Bandung (c) Helga Christina/Travelingyuk

Nikki, salah seorang teman saya dari Belanda, senang mengunjungi Alun-alun Bandung. Baginya tempat ini sangat menarik karena ia bisa menyaksikan kesederhanaan dan aktivitas sehari-hari warga sekitar.

Salah satu sudut alun-alun (c) Helga Christina/Travelingyuk

Ekspresi ceria warga Paris van Java kala asyik bermain di alun-alun seolah memancarkan kebahagiaan begitu luar biasa. Hal ini begitu memukau Nikki. Apalagi di negeri asalnya para pemuda juga senang berkumpul dan bercengkrama sembari menikmati secangkir kopi atau segelas bir.

Naik Bandros

Berfoto di dalam Bandros (c) Helga Christina/Travelingyuk

Keberadaan Bandros menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan. Termasuk Nikki, yang sangat bahagia sekaligus excited bisa mengelilingi wisata Bandung menumpang bus unik ini. Selain warna mencolok, angkutan umum ini juga menarik karena rutenya melewati beberapa tempat terkenal seperti Jalan Braga, Gedung Sate, Jalan Dago, dan Alun-alun.

Bandros alias Bandung Tour on Bus (c) Helga Christina/Travelingyuk

Cukup keluarkan uang Rp25.000, Teman Traveler sudah bisa duduk manis sembari menikmati aneka pemandangan menarik di sekitar Paris van Java. Kalia bakal ditemani suara akang maupun teteh pemandu, yang siap memberi informasi tambahan seputar landmark dan bangunan di sekitar Bandung.

Mampir di Let’s Go Gelato

Tersenyum bahagia di Let’s Go Gelato (c) Travelingyuk

Bagi saya pribadi, cuaca Bandung tak terasa panas. Namun untuk Nikki yang terbiasa dengan udara dingin, cuaca wisata favorit bule di Bandung ini cukup membuat gerah. Tak heran jika ia sangat bahagia ketika saya ajak mampir ke Let’s go Gelato.

Kedai gelato Bandung ini menyediakan 20 macam rasa berbeda, mulai dari coklat, green tea, serta masih banyak lagi. Ada juga pilihan rasa unik seperti snickers, apple strudel, Thai tea, Tiramisu, mojito, serta mint. Untuk ukuran, Teman Traveler bisa memilih kecil (Rp15.000), sedang (Rp25.000), atau superbesar (Rp85.000). Tak salah jika kedai ini menjadi salah satu wisata favorit bule di Bandung.

Teman Traveler juga bisa menentukan ingin makan gelato dengan cup atau cone, plus tambahan topping sesuai selera. Sekedar informasi, gelato dan es krim beda lho. Gelato mengandung lebih banyak susu dan tidak menggunakan kuning telur sama sekali.

Advertisement
Tags
Bandung Indonesia kontributor Travelingyuk wisata bandung
Share