Wisata Alam di Timor Tengah Utara, Pesona Nusa Tenggara Timur dengan Keindahan Juara

Advertisement

Provinsi Nusa Tenggara Timur tak habis-habis memesona dengan alamnya yang memukau. Termasuk Timor Tengah Utara, kawasan yang berbatasan langsung dengan Timor Leste. Tidak hanya desa adat, daerah ini pun menawarkan sejumlah wisata alam dengan panorama menakjubkan. Bisa dijadikan referensi menghapus penat di kala libur panjang, berikut wisata alam di Timor Tengah Utara. Yuk dicatat.

Tanjung Bastian

Pantai Tanjung Bastian via Instagram @prestisechristy
Pantai Tanjung Bastian via Instagram @prestisechristy

Wisata alam di Timor Tengah Utara ini tepatnya di Kelurahan Humusu C, Kecamatan Insana Utara, berada tidak jauh dari Gunung Kolboki dan Bastian. Teman Traveler bisa menikmati keindahan pantai dengan pasir putih, jurang karang, pohon bakau, bahkan menyaksikan kelelawar dan kera karena memang habitatnya. Pantai Tanjung Bastian berjarak sekitar 60 kilometer atau 90 menitan dari Kota Kefamenanu, ibu kota kabupaten Timor Tengah Utara.

Tanjung Bastian via Instagram @yuletdj
Bukit di Tanjung Bastian via Instagram @yuletdj

Pantai Tanjung Bastian cukup mudah diakses karena tersedia angkutan umum seperti ojek. Tidak hanya hamparan pasir pantai dan air laut jernih, Teman Traveler pun bisa menjelajah ke bukit karang yang berada di kawasan ini. Penduduk lokal di sekitar juga ramah dan welcome terhadap pelancong. Pantai ini pun merupakan arena event olahraga, salah satunya pacuan kuda.

Bukit Tuamese

Bukit Tuamese via Instagram @anggraaeny
Bukit Tuamese via Instagram @anggraaeny

Bukit Tuamese merupakan wisata alam di Timor Tengah Utara, tepatnya di Desa Tuamese, Kecamatan Biboki Anleu. Dapat ditempuh dengan kendaraan bermotor dari pusat kabupaten Timor Tengah Utara dalam waktu sekitar 2,5 jam. Memang terbilang jauh namun akan terbayarkan begitu menyaksikan keindahan bukit Tuamese. Dari atas dapat menyaksikan pemandangan laut dan bukit-bukit batu lain. Saking indahnya, area ini biasa dijadikan lokasi foto pre-wedding.

Gunung Mutis

Cagar Alam Gunung Mutis via Instagram @vivian_tjung
Cagar Alam Gunung Mutis via Instagram @vivian_tjung

Cagar Alam Gunung Mutis berada di dua wilayah yaitu kabupaten Timor Tengah Utara dan Timor Tengah Selatan. Wisata alam di Timor Tengah Utara ini berupa perbukitan dengan hamparan pepohonan hijau nan asri. Cagar Alam Gunung Mutis ini terkenal dengan gunung-gunung batu marmer, oleh penduduk setempat dijuluki Fauf Kanaf alias batu nama. Di kawasan ini pun dihuni oleh salah satu suku tertua di Nusa Tenggara Timur yaitu Suku Dawan.

Gunung Mutis via Instagram @geology_samosir
Gunung Mutis via Instagram @geology_samosir

Oeluan

Salah Satu Sudut di Kolam Renang Oeluan via Instagram @d_saunoah.s.stp
Salah Satu Sudut di Kolam Renang Oeluan via Instagram @d_saunoah.s.stp

Wisata alam di Timor Tengah Utara ini merupakan sebuah pemandian umum berasal dari sumber mata air alami. Terletak di jalan trans Kupang-Atambua, menjadikan Oeluan mudah dijangkau bahkan dengan kendaraan umum seperti ojek. Berjarak kurang lebih 30 menit dari pusat kabupaten Timor Tengah Utara.

Oeluan ini menyimpan cerita. Konon dahulu hidup seorang nenek bernama Luan. Terdapat sumber mata air di lahan tempat nenek Luan tinggal yang tidak pernah kering walau musim kemarau panjang. Mata air tersebut pun dimanfaatkan oleh penduduk sekitar untuk kebutuhan sehari-hari, sehingga disebut Oeluan. Dalam bahasa Timor, ‘oe’ berarti air, maka Oeluan adalah air dari nenek Luan.

Kolam Renang Oeluan via Instagram @aprilianny_ritan
Kolam Renang Oeluan via Instagram @aprilianny_ritan

Teman Traveler cukup merogoh kocek Rp 3 ribuan untuk memasuki kawasan ini. Tersedia beberapa sumber mata air yang membentuk air terjun kecil. Ada juga kolam renang serta wahana mainan anak-anak yang sayangnya tidak begitu terawat. Selain merasakan kesegaran air kolam, Teman Traveler bisa menjelajah kawasan yang dikelilingi pepohonan tinggi ini. Tepat sebagai spot berfoto.

Keelokan panorama wisata alam di Timor Tengah Utara jangan sampai terlewat dari daftar destinasi liburan nih. Apalagi sebagian besar mudah diakses dari pusat kabupaten yang berbatasan dengan Timor Leste ini. Teman Traveler sudah pernah berkunjung ke yang mana nih?

Advertisement
Tags
Indonesia Nusa Tenggara Timur Timor Tengah Utara Wisata Wisata Alam
Share