Taman Bunga Setiya Aji Bandungan yang Instagramable

Advertisement

Taman bunga Setiya Aji merupakan salah satu tempat wisata menarik
di daerah selatan kota Semarang. Tempat ini merupakan tempat wisata yang sangat instagramable terutama bagi kalangan anak muda. Penasaran seperti apa Tman Bunga ini? Yuk, simak perjalanan berikut.

Berada di Lereng Gunung Ungaran

img_1778_5ls.JPG
Bunga-bunga di Taman bunga Setiya Aji (c) Aprilia Erlita Lisnawati/Travelingyuk

Taman bunga Setiya Aji berlokasi di dataran tinggi dengan ketinggian 1.200 mdpl di lereng Gunung Ungaran Dusun Ngasem, Desa Jetis Kecamatan Bandungan, Kabupaten Semarang.

Tempat ini mempunyai suhu yang sangat sejuk dengan titik terendah suhu pada 19 derajat celcius. Sehingga daerah ini dangat baik untuk budidaya tanaman jenis bunga hias, buah-buahan, maupun sayuran.

Menuju Ke Lokasi Taman

img_1720_Ely.JPG
Bunga-bunga di Taman bunga Setiya Aji (c) Aprilia Erlita Lisnawati/Travelingyuk

Mencapai tempat ini sangat mudah, kamu dapat mengikuti map direction pada google map maupun hanya dengan mengikuti petunjuk yang tertera di setiap persimpangan jalan.

Lokasinya pun sangat strategis dan mudah ditemukan. Atau kamu juga bisa menggunakan ojek online maupun transportasi umum. Jika kamu menggunakan transportasi umum kamu dapat menggunakan angkot berwarna hijau arah Bandungan.

Selanjutnya turun di pertigaan Taman Bunga Setiya Aji. Setelah turun dari angkot hijau kamu perlu berjalan kurang lebih 700 meter hingga sampai Taman Setiya Aji.

Terdapat Beragam Jenis Tanaman

img_1707_Cel.JPG
Bebagai Macam Jenis Bunga (c) Aprilia Erlita Lisnawati/Travelingyuk

Bunga yang ditanam di taman Setiya Aji tersebut sangat beragam mulai dari bunga krisan, aster, mawar, kaktus, bunga matahari, pun jenis bunga lainnya. Mulai dari warna merah, pink, putih, biru, ungu, kuning, hampir semua warna bunga ada di sana.

Pengunjung Dapat Membeli Bunga Langsung

img_1704_h2A.JPG
Tanaman yang dijual di Taman (c) Aprilia Erlita Lisnawati/Travelingyuk

Selain menikmati taman, kamu juga dapat membeli bunga dengan harga yang cukup terjangkau yakni untuk bunga potong dibandrol harga Rp 5.000 per batang dengan warna bebas sesuai keinginanmu.

Saat ini taman bunga Setiya Aji baru melayani pesanan konsumen atau pedagang  di sekitar daerah Semarang dan Bandungan. Sehingga bunga akan selalu tampak segar dan tidak rusak dikarenakan pengiriman hanya pada sekitar taman. Serta tidak memerlukan waktu lama dalam pengirimannya.

Spot Foto dan Jasa Fotografer

img_1787_jDw.JPG
Salah satu spot foto di Taman (c) Aprilia Erlita Lisnawati/Travelingyuk

Di taman bunga ini kamu dapat mengabadikan moment berfoto sepuasnya. Namun, tetap patuhi peraturan yaa, jangan sampai merusak tanaman. Apalagi memetik bunga sembarangan, berfoto boleh, merusak jangan. Jadilah pengunjung yang sopan dan cerdas ya.

Jika kamu tidak mempunyai kamera dengan resolusi yang oke, kamu bisa menyewa jasa fotografer di Taman Setiya Aji Bandungan. Lokasi foto pun bisa memilih sesuai dengan keinginan kamu. Dimanapun tempatnya ijamin instagramable deh. 

Taman Setiya Aji Bandungan juga menyediakan fasilitas berfoto dimana kamu bisa naik ke tempat tersebut dan pemandangan daerah Bandungan akan terlihat dengan jelas. Ditambah pemandangan bagian barat daya jika cuaca sedang cerah-cerahnya akan tampak jajaran Gunung Sumbing dan Gunung Sindoro yang begitu cantik.

Fasilitas Taman

img_1766_NZs.JPG
Spot berfoto dengan background bunga (c) Aprilia Erlita Lisnawati/Travelingyuk

Taman bunga ini menyediakan fasilitas yang sangat lengkap meliputi tempat parkir, tempat makan, toilet, jasa pemotretan, dan mushola. Tenang jika kamu ingin menginap, di sekitar taman ini sudah terdapat banyak penginapan jenis hostel, guest house, maupun hotel dengan harga yang lumayan terjangkau.

Jam buka taman bunga ini dari pagi jam 07.00 WIB hingga sore jam 18.00 WIB. Bagi Teman Traveler low budget tempat ini sangat menarik karena harga tiket masuknya yang cukup terjangkau yaitu Rp 7.500.

Itulah perjalanan mencari konten foto yang instagramable di Taman Bunga Setiya Aji Semarang. Bagaimana Tertarik? Jangan lupa agendakan liburanmu ke mari ya Teman Traveler.

Advertisement
Tags
Indonesia Jawa Tengah semarang Taman Bunga Setiya Aji Wisata
Share