Soto Trisakti di Solo, Kenikmatan yang Melegenda Sejak Tahun 1960-an

Advertisement

Soto memang terkenal menjadi salah satu kuliner kuah di Indonesia yang menawarkan cita rasa yang gurih dan enak. Varian soto juga beragam, sesuai dari daerah-daerah asalnya. Semuanya memiliki ciri khas masing-masing yang sama-sama enal. Seperti halnya di Solo, soto di sini memiliki ciri khas kuah yang bening, dengan rasa gurih. Bikin ketagihan. Salah satu lokasi yang telah melegenda adalah Soto Trisakti. Seenak apa sih?

Sudah Melegenda Sejak Tahun 1960-an

Soto Trisakti yang bikin nafsu makan beringas, via Instagram/solo.ngangeni
Soto Trisakti yang bikin nafsu makan beringas, via Instagram/solo.ngangeni

Soto Trisakti merupakan salah satu kuliner legendaris yang perlu untuk dicoba kenikmatannya. Keberadaanya telah ada sejak tahun 1960-an. Ternyata, soto di Solo satu ini memiliki kisah yang cukup panjang. Tempat makan ini dirintis oleh Ahmad Dikromo.

Awalnya warung soto ini merupakan warung tenda yang terdapat di gedung pertunjukan ketoprak ‘Srikaton’. Seiring berjalannya waktu, gedung pertunjukan ini berubah menjadi Bioskop Trisakti. Tempat makan ini nempel di tembok luar bioskop dari tahun 1976 hingga 1990. Saat kejayaan bioskop habis, jadilah warung pindah ke seberang gedung. Nama Trisakti pun terlanjut melekat di benak para pelanggan.

Rahasia Kelezatan Soto Trisakti

Kuah soto yang bening, via Instagram/eatsavory_solo
Kuah soto yang bening, via Instagram/eatsavory_solo

Kuahnya yang berasal dari kaldu sapi ternyata menggunakan bagian kaki sapi. Diberi sedikit lemak untuk menambah citarasanya. Meski begiti, kuahnya tetap bening. Pelengkapnya ada tauge dan potongan daun seledri plus daging sapi. Makin nikmat dengan tambahan empal yang dibumbu bacem.

Bisa pilih lauk sesuai selera, via Instagram/emmaeryanti
Bisa pilih lauk sesuai selera, via Instagram/emmaeryanti

Menu utama di tempat makan Solo ini memang soto, namun ada makanan ringan yang bisa kamu coba. Sebut saja kue sus, berbagai jajanan pasar dan lain-lain. Jika ingin menikmati jajanan serta lauk yang lengkap, disarankan untuk tidak datang terlalu pagi. Pilihan menu minumannya antara lain es soda gembira, es jeruk, es susu, dan lain-lain.

Alamat Soto Trisakti yang Mudah Ditemukan

Pilihan yang mantap, via Instagram/kulinersoloenak
Pilihan yang mantap, via Instagram/kulinersoloenak

Soto Trisakti berlokasi di Jl. Kalilarang No. 61, Solo. Berada di belakang Masjid Fathimah, sebaris dengan Oleh-oleh Era Jaya. Buka setiap hari mulai dari jam 06:00 hingga 14:00 WIB. Seporsi soto di sini harganya Rp14.000. Disesuaikan jika tambah lauk.

Soto yang begitu melegenda, via Instagram/thoryc.id
Soto yang begitu melegenda, via Instagram/thoryc.id

Soto sendiri sangat nikmat dinikmati saat cuaca sedang dingin. Langsung hangat sampai perut. Bagaimana menurutmu, apakah Soto Trisakti ini masuk ke dalam list kuliner yang ingin kamu nikmati saat jelajah Solo?

Advertisement
Tags
Indonesia Jawa Tengah kuliner Solo Solo soto trisakti
Share