Berbicara tentang Pantai Pandawa, pasti yang pertama kali terlintas di pikiran adalah tebing dengan tulisan Pantai Pandawa dan juga beningnya laut dan pasir putih. Ya memang benar pantainya seindah itu, Teman Traveler bisa merasakan desiran angin dan gemuruh gelombang air laut yang begitu indah
Tidak hanya ikon Bertuliskan Pandawa saja, Teman traveler juga bisa mengeksplor sisi lain dari pantai populer ini. Akhirnya rasa penasaran saya tertuju pada ujung jalan raya Pantai Pandawa tersebut yang memang buntu dan terhalang oleh tebing juga.
Saya memutuskan keluar dari parkiran wisata Pantai Pandawa dan menuju ke ujung jalan raya tersebut. Dan ternyata memang jalan itu buntu dan terdapat tebing tinggi menjulang. Saya dan rekan saya pun mencoba mendekat kearah tebing. Yang ternyata saat itu tidak ada akses jalan umum, dan yang biasa melewati mungkin masyarakat sekitar. Karena saking penasaran nya, Kami mencoba melewati tangga kayu kecil menurun untuk melewati sedikit selokan yang membatasi jalan raya dengan tebing.
Rasa penasaran kami pun makin menjadi ketika kami masih melihat jalan menuju keatas lagi. Dan kami pun segera menuju atas tebing yg lebih kecil untuk melihat pemandangan dari sisi itu. Dan dari sini pun makin terlihat indah biru laut dan langit yang menjadi satu.
Karena cuaca yang sangat panas dan kami juga tidak tau jalan setapak akan mengantarkam Kami kemana, akhirnya kami memutuskan untuk kembali turun.
Tapi, dipertengahan perjalanan turun Saya penasaran dengan sisi pinggir tebing itu. Dan takjub, saya bisa melihat ombak dari ketinggian dengan sangat indah.
Dan dengan hati-hati saya merayap disisi tebing untung melihat pinggir tebing yang tepat diatas laut. Dan semakin takjub karena menyaksikan warna alam yang begitu indah
Cukup lama kami berdiri dan menyaksikan dari pinggir tebing keindahan Pantai Pandawa dari sisi yang berbeda dan mengambil gambar untuk mengabadikan nya. Setelah mata ini puas, kami bergegas kembali menuruni jalan berbatu dan melewati tangga kecil, untuk kembali menuju jalan raya dan kendaraan yang di parkir di ujung jalan tersebut dan selanjutnya mengeksplore tebing bertuliskan Pantai Pandawa dan Patung-Patung dewa yang berjejer disana