Maldives? BUKAN! Ini Pulau Peucang di Ujung Barat Jawa

Advertisement

Selama ini kita beranggapan bahwa pulau-pulau indah yang punya pantai berpasir putih dan laut yang jernih hanya ada di Indonesia timur saja. Kadang kita lupa jika Kepulauan Karimunjawa di Jepara itu ada di Jawa dan pulau-pulau ini memang top tak kalah dengan pulau-pulau lain di timur negeri ini. Satu lagi yang bikin traveler terpana yaitu Pulau Peucang.

Pulau Peucang terletak di kawasan yang sangat terkenal hanya saja orang-orang tidak menyangka jika pulau ini benar-benar ada. Sejak duduk di bangku sekolahan, kita dikenalkan dengan berbagai taman nasional yang ada di Indonesia. Salah satunya adalah Taman nasional Ujung Kulon yang ada di ujung barat pulau Jawa. Taman nasional ini terkenal sebagai habitat asli dari badak bercula satu dan aneka satwa lainnya.

Pulau Peucang [image source]
Secara administratif, pulau Peucang masuk dalam wilayah Kabupaten Pandeglang, Banten tepat disebelah barat dari Taman nasional Ujung Kulon. Pulau ini memiliki banyak keistimewaan, selain masih dihuni oleh satwa liar seperti rusa dan monyet di sana juga punya laut yang sangat bening, bahkan saking jernihnya berenang di lautnya seperti melayang di udara.

Pulau Peucang [image source]
Aktivitas air menjadi pilihan utama di Maladewanya Jawa Barat ini. Traveler yang berkunjung akan betah berlama-lama berada di dalam air. Tapi ada yang perlu diperhatikan saat berkunjung ke Pulau Peucang yaitu ancaman hewan liar. Banyak satwa liar berkeliaran di pulau ini, terutama monyet. Menurut traveler yang pernah pergi ke sana, monyet-monyet ini suka mengganggu dan kadang masuk ke dalam penginapan dan mengacak-ngacak kamar. Ternyata karena sering berjumpa dengan manusia mereka jadi tidak takut dan pintar membuka pintu yang tidak terkunci.

Pulau Peucang [image source]
Tips dari para traveler yang pernah berkunjung ke sana, sebaiknya kamu pergi secara berkelompok atau beramai-ramai. Pasalnya biaya ke pulau ini tidak murah, sekali menyeberang dari Desa Sumberjaya menuju Pulau Peucang membutuhkan biaya 3,5 juta. Satu kapal bisa berisi 30 orang, yang artinya semakin banyak yang menyeberang maka sharing cost yang kamu lakukan akan semakin ringan.

Pulau Peucang [image source]
Untuk akomodasi, di Pulau Peucang sudah ada beberapa fasilitas penginapan dengan tarif beragam mulai dari Rp. 450 ribu hingga Rp. 720 ribu per malam yang terbagi ke dalam tiga tipe. Pertama Flora A menyediakan fasilitas AC+Kamar Mandi dengan kapasitas 2 orang per kamar, kedua Flora B hampir sama dengan Flora A dan terakhir tipe Fauna yang tanpa AC. Yuk segera rencanakan liburan ke Maladewanya Jawa Barat!

Lokasi : Ujungjaya, Sumur, Pandeglang, Banten

Advertisement
Tags
Banten Jawa Barat Pandeglang Pulau Peucang Taman Nasional Ujung Kulon
Share