Mengenal Pagar Dingo, Panjangnya Kalahkan Jarak Sabang ke Merauke

Advertisement

Panjang Pagar Fantastis

Panjang Pagar via Instagram @predatortrappingaustralia

Pada saat perbaikan, tepatnya pada tahun 1940-an, dilakukan penyambungan pagar sehingga memiliki panjang 8.614 kilometer, namun pada tahun 1980, pagar tersebut dipangkas sehingga hanya memiliki panjang 5.614 kilometer. Walaupun dipangkas, panjang pagar ini tetap melebihi jarak dari Sabang hingga Merauke yang hanya memiliki panjang 5.245 kilometer saja. Terbayang panjangnya seperti apa?

Perawatan Pagar

Pagar Kawat via Instagram @emma.hardie

Jika panjangnya melebihi jarak dari Sabang hingga Merauke, lalu bagaimana dengan tingginya? Pagar panajang tersebut memiliki tinggi kurang lebih 180 sentimeter dan memiliki desain konstruksi pagar yang bervariasi pada setiap wilayahnya. Kemudian bagaimana cara merawat pagar ini? setuap negara bagian yang wilayahnya dilintasi oleh pembatas ini diberikan kepercayaan untuk merawat dengan perkiraan biaya mencapai 10 juta dolar per tahun.

Walaupun dingo masih berkelaran di beberapa wilayah di Australia, dibangunnya pagar ini terbilang cukup ampuh sehingga dapat mengurangi kasus hilanganya domba akibat dimangksa oleh predator yakni anjing liar yang diberi nama dingo tersebut. Sehingga dapat menghemat jutaan dolar setiap tahunnya.

Advertisement
Tags
Pagar Dingo Pagar Dingo Australia The Dingo Fence The Dingo Fence Australia
Share