Mie Njerit, Berani Makan Mie 150 Cabe di Sini?

Advertisement

Apa sih tujuan utama Teman Traveler jelajah wisata Solo? Pasti banyak di antara kalian yang ingin mampir ke Keraton Surakarta, salah satu ikon wisata Kota Batik. Eits, tapi jangan lupa cicipi aneka kuliner unik di sekitar Solo ya. Salah satu yang wajib kalian sambangi adalah Kedai Mie Njerit. 

dscf8840_Yzs.jpg
Mie Njerit (c) Nurlaili S/Travelingyuk

Kedai ini sajikan aneka olahan mie dengan beragam level pedas. Pastinya bakal memenuhi semua hasrat makan kalian, terutama yang benar-benar suka pedas. Bahkan Mie Njerit juga hadirkan olahan mie dengan jumlah cabai mencapai 150 buah lho. Yuk, simak ulasannya.

Cukup Mudah Dijangkau

dscf8787_0MT.jpg
Meja dan kursi dalam kedai (c) Nurlaili S/Travelingyuk

Kedai dengan nama unik ini berjarak kurang lebih 20 km dari pusat kota Solo, tepatnya di Jalan Brigjen Slamet Riyadi, Dompon, Lalung, Kec. Karanganyar, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah.

Sesuai namanya, mereka tawarkan olahan mie dengan tingkat kepedasan yang bakal bikin Teman Traveler menjerit. Kedai ini biasanya buka setiap hari, mulai pukul 10.00 hingga 20.00. 

Tentukan Sendiri Level Pedasnya

dscf8809_ZEr.jpg
Mie Crispy (c) Nurlaili S/Travelingyuk

Pilihan menu yang hadir di sini antara lain adalah Mie Setan Original, Mie Vampir, Mie Setan Ramen, Mie Crispy, Mie Samyang, dan masih banyak lagi. Mie Crispy adalah salah satu menu paling favorit. Selain cara masaknya beda, topping yang digunakan pun beragam, mulai dari siomay hingga potongan daging ayam.

dscf8773_QPI.jpg
Aneka menu yang tersedia (c) Nurlaili S/Travelingyuk

Salah satu yang spesial di sini adalah cabainya menggunakan cabai asli, bukan bubuk. Buat Teman Traveler yang benar-benar suka pedas, untuk seporsi mie bisa disajikan hingga level 20 dengan 150 cabai! Berani coba nggak kalian?

dscf8831_fJD.jpg
Mie-nya kenyal dan gurih (c) Nurlaili S/Travelingyuk

Tak hanya andalkan rasa pedas, mie di sini juga terasa kenyal dan gurih. Seporsinya terdiri dari mie sebagai komponen utama, disajikan bersama tambahan sosis, daging cincang, dan pangsit. Selain itu masih ada topping daging ayam cincang, daun bawang, dan bawang goreng untuk menambah selera makan.

Harga Murah dan Bikin Kenyang

dscf8826_s4J.jpg
Mie Crispy, Es Jeruk dan Siomay Ayam (c) Nurlaili S/Travelingyuk

Bicara soal harga, kedai ini cukup ramah kantong kok. Teman Traveler hanya perlu merogoh kocek antara Rp8.000 hingga Rp19.000 untuk menu mie dan nasi goreng.

Selain mie dan nasi goreng, kedai juga menyediakan aneka snack seperti
Siomay, Siomay Crab, kembang tahu, dan pangsit. Harganya rata-rata dibanderol Rp10.000.

Sedangkan untuk minuman, Teman Traveler bisa pesan teh, squash, atau milkshake. Namun yang special di sini adalah Red Devil dan Red Squash, masing-masing ditawarkan seharga Rp9.000 saja. Bagaimana, lumayan murah kan?

Tempat Nyaman dan Bersih

dscf8791_oyf.jpg
Dinding penuh gambar artistik (c) Nurlaili S/Travelingyuk

Makanan enak dan harga murah tentu belum lengkap jika tidak dibarengi dengan kenyamanan tempatnya. Namun Teman Traveler tidak perlu khawatir karena kedai ini hadirkan atmosfer yang benar-benar enak. Selain itu tempatnya juga bersih.

Beberapa sudut temboknya terlihat kekinian dengan hiasan mural artistik. Sangat cocok dijadikan latar belakang buat Teman Traveler yang gemar berswafoto.

dscf8794_CdO.jpg
Toilet di kedai mie (c) Nurlaili S/Travelingyuk

Fasilitas tentunya juga jadi salah satu pertimbangan dalam memilih tempat makan, sebut saja kebersihan toilet. Tidak jarang ada tempat makan yang kurang memperhatikan hal ini. Namun di Mie Njerit berbeda, sebab meski tempatnya kecil, toiletnya bersih dan tak luput dari sentuhan artistik.

Bagaimana, Teman Traveler tertantang makan mie dengan 150 cabe di kedai ini? Jangan lupa mampir jika sedang jalan-jalan di Solo ya.

Advertisement
Tags
kontributor kuliner Solo Solo Travelingyuk
Share