Mencekam atau Menenangkan? Taman Hiburan di Inggris Punya Semua Wahananya!

Advertisement

Bagi banyak orang, destinasi wisata yang bisa dikunjungi di Inggris pastilah Big Ben atau Royal Palace. Tapi sedikit ‘melenceng’ dari destinasi wisata yang sudah menjadi trademark Negeri Ratu Elizabeth ini, Inggris juga memiliki berbagai taman hiburan yang menarik.

Beberapa taman hiburan menawarkan wahana yang mencekam untuk orang dewasa, sementara yang lain lebih menyasar segmen keluarga dan anak usia di bawah 12 tahun. Seperti apa amusement park atau taman hiburan yang ada di Inggris? Yuk, kunjungi empat taman wisata berikut ini:

Thorpe Park

Terletak di dekat Chertsey, 20 mil dari London, Thorpe Park merupakan taman hiburan yang dibangun untuk membikin copot jantung pengunjungnya. Salah satu wahana yang terkenal paling mencekam adalah ‘Stealth’. Dari namanya saja sudah bisa dibayangkan betapa ngerinya wahana yang satu ini. Konon, ‘Stealth’ adalah roller coaster tercepat di sepenjuru daratan Eropa.

Thorpe Park
Thorpe Park [Image Source]
Itulah sebabnya Thorpe Park sangat cocok bagi wisatawan yang gemar memacu adrenalin. Mengingat banyaknya wahana yang menantang bahaya di Thorpe Park, taman hiburan yang satu ini tampaknya kurang cocok bagi destinasi wisata keluarga dan anak usia di bawah 12 tahun.

Chessington World of Adventures

Kalau diukur dari besarnya wahana yang dimiliki, Chessington World of Adventures memang kalah dibandingkan dengan Thorpe Park. Tapi taman hiburan yang terletak di Surrey ini menawarkan dua wahana unggulan yang tidak kalah menarik, yakni ‘Scorpion Express’ dan kebun binatang.

Chessington World of Adventures
Chessington World of Adventures [Image Source]
Selain itu, Chessington World of Adventures juga memiliki 10 taman tematik. Wisatawan bisa masuk ke ‘Mystic East’ atau ‘Transylvania’ dengan roller coaster-nya yang bernama Vampire Express. Sebelas dua belas dengan Thorpe Park yang sangat menantang adrenalin, Chessington World of Adventures hanya sedikit lebih ‘kalem’ untuk anak usia di bawah 12 tahun.

Legoland Windsor

Siapa yang tidak mengenal permainan Lego? Permainan ‘susun-balok’ ini ternyata memiliki taman hiburan di Windsor. Berbeda dari Thorpe Park yang sangat mencekam dan Chessington World of Adventures yang masih cukup menegangkan, Legoland Windsor adalah taman hiburan yang memang ditujukan bagi keluarga dan anak usia di bawah 12 tahun.

Legoland Windsor
Legoland Windsor [Image Source]
Dikelola oleh Merlin Entertainments, Legoland Windsor memiliki daya pikat utama berupa Danish Parent Park, lengkap dengan jerapah, buaya, dan bajak laut yang tersusun dari balok Lego. Ada pula Miniland yang dibangun dari 40.000.000 balok Lego!

Pleasurewood Hills

Mengusung konsep ‘thrill’ sekaligus ‘family and kiddie’, Pleasurewood Hills merupakan taman hiburan yang terbentang 50 hektar di dekat Great Yarmouth. Satu dari delapan wahana yang paling ‘thrill’ di Pleasurewood Hills adalah ‘Wipeout’. Saking menegangkannya roler coaster yang satu ini, penumpang yang tidak tahan dijamin bakal mual dan pusing tujuh keliling.

Pleasurewood Hills
Pleasurewood Hills [Image Source]
Sementara itu, wahana yang dimaksudkan untuk keluarga dan anak di bawah 12 tahun adalah serangkaian pertunjukkan singa laut dan kakaktua. Selain wahananya yang beraneka ragam, harga tiket di Pleasure Hills juga cukup terjangkau.

Selain empat yang telah disebutkan di atas, Inggris juga memiliki taman hiburan lainnya seperti Alton Tower yang wahananya sempat ditutup karena alasan keamanan, serta Drayton Manor yang sebelas dua belas dengan Legoland. Jadi, taman hiburan mana yang Anda pilih?

Advertisement
Tags
taman hiburan di Inggris taman hiburan terbaik wisata di Inggris
Share