Ajaib, Di 8 Tempat Ini Matahari Bisa Bersinar 24 Jam

no image available

no image available

Advertisement

Masih ingat dengan pelajaran geografi yang menyatakan bahwa posisi bumi dalam berevolusi tidak selalu tegak? Faktanya bumi memang berada dalam posisi yang sedikit miring, pada saat musim panas medan magnet bumi di Kutub Utara akan condong ke arah matahari. Hal inilah yang kemudian menciptakan efek midnight sun atau matahari yang terus bersinar meski malam telah larut.

Baca Juga : 5 Hal Wajib yang Harus Kamu Lakukan Sebelum Melancong ke Luar Negeri!

Ada 8 tempat unik di dunia yang mengalami fenomena matahari tengah malam ini. Umumnya mereka terletak di kawasan utara bumi. Nyatanya fenomena midnight sun tak kalah menarik untuk dilihat di samping aurora. Jika Anda berencana liburan ke wilayah paling utara dari dunia, cobalah untuk berkunjung ke delapan tempat ajaib ini.

1. Hammerfest, Norwegia

Norwegia bukan hanya destinasi menarik untuk melihat aurora yang cantik. Di sini pula saat musim panas akan berlangsung fenomena langka yang tidak bisa ditemui di negara lainnya. Adalah midnight sun, suatu keadaan di mana matahari tidak benar-benar tenggelam meski waktu telah larut.

Salah satu kota di Norwegia yang mengalami peristiwa matahari tengah malam ini adalah Hammerfest. Kota ini terletak di paling ujung utara bumi dan akan mengalami midnight sun pada bulan Mei hingga akhir Juli. Saat itu terjadi traveler bisa ikut berpesiar ke tengah laut guna menikmati indahnya midnight sun dari tengah laut. Bayangkan bagaimana sensasinya berpesiar di tengah malam namun matahari tetap bersinar.

Advertisement
Tags
greenland Kanada matahari tengah malam Midnight sun Norwegia Rusia Swedia
Share