Kupat Gule Bang Doel, Kuliner Gerobak di Jogja yang Populer

Advertisement

Keunikan Jogja membuat siapapun rindu ingin kembali ke sana. Apalagi daerah ini memiliki deretan kuliner yang nendang di lidah. Nyatanya, makanan enak di Jogja tak hanya Gudeg Yu Djum atau Lotek Teteg Lempuyangan. Ada banyak masakan lezat yang pastinya bikin kamu ketagihan. Seperti kupat gule buatan Bang Doel yang terkenal fenomenal. Nah, penasaran dengan cita rasa kuliner ini? Simak yuk!

Warung Gerobak yang Banjir Penggemar

Warung Kupat gule
Warung Kupat Gule [image source]
Kupat Gule Bang Doel terletak di Jalan Kaliurang km 5 No.59 yang berjarak 6 km dari Stasiun Yogyakarta. Warung makan ini cukuplah sederhana dengan bermodalkan gerobak kecil. Di sampingnya terdapat tempat makan lesehan yang cukup lebar. Pun demikian, kamu pasti bakalan terkejut dengan antrean pembelinya. Ternyata, penggemar kupat gule ini sangat banyak.

Kupat Gule dengan Telur
Kupat Gule dengan Telur [image source]

Menu Sederhana yang Menggiurkan

Kuah Gurih Kupat Gule
Kuah Gurih Kupat Gule [image source]
Kupat gule buatan Mang Doel sebenarnya sangatlah sederhana. Seporsinya terdiri dari potongan ketupat, telur rebus, dan suwiran ayam. Yang membuatnya menarik perhatian adalah kuah gurih berwarna merah kekuningan. Sangat berbeda dengan menu gule biasanya. Seperti tampilannya, rasa dari kuliner Jogja ini tak mengecewakan. Apalagi ketika telur kuning sudah bercampur dengan kuahnya. Makin gurih dan nendang di lidah.

Seporsi Kupat Gule yang Nendang
Seporsi Kupat Gule yang Nendang [image source]

Isian Melimpah Sesuai Selera

Potongan daging Kupat Gule
Potongan daging Kupat Gule [image source]
Menu yang ditawarkan Bang Doel memang kupat gule dengan suwiran ayam. Namun, kamu bisa memesan dengan tambahan daging kambing atau sapi yang tak kalah nendang. Sesederhana tempatnya, minuman di sini juga standar yaitu es teh, es jeruk, serta minuman hangat. Sayangnya, tempat makan di warung gerobak ini sangat terbatas. Sehingga kamu harus rela berdesakan untuk bisa menikmati pesananmu.

Kupat Gule Ayam
Kupat Gule Ayam [image source]

Sensasi Sarapan Serasa Lebaran

Kupat gule Racikan Bang Doel
Kupat gule Racikan Bang Doel [image source]
Warung makan ini sering dijadikan jujukan orang yang tengah mencari sarapan. Sesuai dengan namanya, kupat gule menjadi menu andalan di sini. Menariknya lagi, Bang Doel memiliki tagline super unik yaitu ‘Serasa Lebaran Setiap Hari’. Seperti diketahui, kupat tahu biasanya hanya bisa dinikmati saat lebaran. Sarapan di sini, kamu bakalan merasakan sensasinya makan saat lebaran.

Tambahan Kerupuk di Kupat Gule
Tambahan Kerupuk di Kupat Gule [image source]
Nah, kini tak lagi bingung mencari menu enak untuk sarapan kan? Jadi, kapan nih liburan ke Jogja dan mencoba sensasi makan kupat gule?

Advertisement
Tags
Indonesia Jogja Kupat Gule Yogyakarta
Share