Kalau menyebut kuliner tradisional Vietnam, mungkin kamu akan terbayang kelezatan yang beragam dan kaya rasa. Tapi negara Uncle Ho ini menyimpan kenikmatan tersendiri yang tidak disangka berasal dari kuliner mancanegaranya.
Kuncinya bukan hanya di resep yang terpengaruh budaya Prancis, tetapi juga dari kualitas bahan yang digunakan. Sayuran segar, daging berkualitas, semua jadi bahan pokok makanan-makanan lezat ini. Apa saja dan di mana kamu bisa mencicipinya? Yuk, baca terus!
Menikmati seloyang pizza dan kuliner Italia lain di Pizza 4P’s
Pizza, “comfort food” yang bisa ditemukan hampir di setiap negara, tetapi pizzeria yang satu ini menawarkan pizza otentik khas Italia. Kamu bisa lihat sendiri proses pembuatannya sambil menunggu!
Tempat ini bernama Pizza 4P’s yang beralamatkan di Duong Hoang Van Thu, Phuoc Ninh, Hai Chau, Da Nang 550000, Vietnam. Kamu bisa mencicipi pizza andalan mereka saat jam buka pada 10 pagi hingga 10 malam.
Cemilan di bar dan pub ala Amerika di Pasteur Street Brewing Company
Makanan di tempat minum seperti bar dan pub biasanya kurang memuaskan, baik dari segi rasa maupun harga. Di Vietnam, di mana minum bir sudah jadi bagian penting dari budaya kulinernya, makanan yang disajikan bersama segelas bir tidak main-main! Lihat saja deretan sandwich dan fries ini.
Tak heran jika para pecinta bir akan ketagihan jika berada di sini, karena perpaduan pembuatan bir khas Amerika dengan bahan-bahan dari Vietnam makin membuat minuman ini nagih banget. Mereka menggunakan bahan lokal Vietnam seperti kayu manis, markisa, dan lainnya. Kamu bisa merasakan bir dan camilan ini di 144 Pasteur, Ben Nghe, Quan 1, Ho Chí Minh 70000, Vietnam. Tempat ini buka pada pukul 11 pagi sampai 12 malam.
Sajian khas Spanyol di Oasis Tapas Bar
“Tapas” sebenarnya adalah makanan ringan yang disajikan di wine bar di Spanyol. Jenisnya macam-macam dan setiap tapas bar menyediakan menu yang berbeda-beda. Menu satu ini bisa kamu temukan di Vietnam, tepatnya di Oasis Tapas Bar yang berada di An Thuong 4, Bac My An, Ngu Hanh Son, Da Nang 550000, Vietnam.
Sebagai negara bekas jajahan Peancis, pengaruh kuliner negara Eropa yang satu ini sangat terasa di Vietnam. Beragam jenis daging berkualitas dan keju asli bukan olahan paling enak disantap sambil ngobrol dan menikmati segelas wine. Kamu bisa datang saat jam buka pada pukul 5 sore hingga lewat tengah malam untuk menikmati berbagai makanan khas Eropa.
Kuliner khas Korea Selatan di Bonjuk & Lunch Box Cafe
Da Nang, Vietnam, adalah salah satu tujuan wisata yang sedang naik daun di kalangan turis Korea Selatan. Akibatnya, tempat makan ala Korea menjamur di kota ini. Harganya memang tergolong mahal jika dibandingkan dengan kuliner lokal Vietnam, tapi kualitas dan rasanya memuaskan.
Selain itu, kamu bisa mencicipi kuliner kegemaran artis K-Pop favoritmu tanpa harus jauh-jauh ke Korea Selatan. Bonjuk & Lunch Box Cafe beralamatkan di 2 Ly Tu Trong, Th?ch Thang, Hai Chau, Da Nang 550000, Vietnam. Mereka buka pada pukul 7 pagi hingga 8.30 malam.
Dumpling dan sajian khas Tionghoa lainnya di Phat’s Dumpling House
Jajanan sehat yang mengenyangkan, dumpling khas Tionghoa ini juga ada di Vietnam. Yang satu ini saya temukan saat menjelajah Kota Ho Chi Minh. Phat’s Dumpling House buka pada pukul 10 pagi sampai 11 malam.
Kalau kamu berencana makan di sini di jam makan siang atau makan malam, sebaiknya reservasi dulu karena tempatnya hanya bisa menampung sekitar 20 orang. Kamu bisa menemukan Phat’s Dumpling House di Lau 2, 44 Dong Du, Phuong Ben Nghe, Quan 1, Ho Chí Minh, 700000, Vietnam.
Jangan lupa dessert-nya dari Le Jardin
Seperti kata orang, “There’s always room for dessert!” Apalagi kalau dessert-nya berasal dari negara tempat lahirnya fine dining, Prancis. Dijamin memuaskan!
Pastri choux yang diisi es krim dan disiram cokelat lumer… Miam! Kunjungi Le Jardin di 31 Thai Van Lung, Ben Nghe, Quan 1, Quan 1 Ho Chí Minh, Vietnam. Mereka buka pukul 11:30 pagi hingga 2 siang dan kembali buka pada pukul 6 sore sampai 9 malam.
Banyak kuliner khas Amerika hingga Eropa yang bisa kamu temukan meski sedang jalan-jalan di Vietnam. Bukan saja menggunakan bahan berkualitas, tapi rasanya enak memanjakan lidah.