Kuliner Khas Banjar Kalimantan Selatan, Ada Soto Banjar yang Segar dan Nikmat

Advertisement

Teman Traveler berkesempatan wisata mengunjungi Pulau Borneo, jangan lupa untuk mencoba aneka makanannya. Seperti kuliner khas Banjar Kalimantan Selatan, ada Soto Banjar yang segar dan nikmat sebagai menu makan siang atau malam. Yuk simak ulasan di bawah ini.

1. Iwak Pakasam

iwak pakasam
Ilustrasi via instagram lalalala_ila_lalalala

Pertama ada Iwak Pakasam atau Iwak Samu khas Banjar, salah satu teknik pengawetan ikan paling terkenal dari Kabupaten Hulu Sungai Tengah, ikan yang digunakan biasanya ikan sepat, sepat siam dan papuyu. Cara mengawetkannya yaitu ikan dicuci bersih terlebih dahulu kemudian ditaburi garam secara merata, setelah beberapa saat dicuci kembali dan ditaburi beras goreng.

Untuk menikmatinya Teman Traveler dapat menggoreng lalu dimakan bersama nasi hangat. Ikan ini dapat ditemukan di pasar tradisional salah satunya di Pasar Agrobisnis Tradisional Moderen Kota Barabai, Hulu Sungai Tengah, Kalimantan Selatan. Iwak Pakasam dijual dengan harga Rp 35.000 per kilogram, harga tersebut dapat berubah sewaktu-waktu.

2. Mi Bancir

mie bancir
Ilustrasi via instagram banjarmasinfood

Kemudian ada Mi Bancir makanan khas Banjar, karena penyajiannya tidak kering maupun basah atau nyemek maka dinamai Mi Bancir. Terbuat dari mi kuning ditumis dengan bumbu rempah-rempah lalu diberi topping daging ayam kampung, telur itik tambak, dan jeruk kuit. Cita rasa gurih nikmat akan sangat terasa di lidah, menu yang cocok untuk makan siang.

Teman Traveler dapat mencoba satu porsi Mie Bancir dengan harga Rp 20.000 di Mie Bancir Khas Banjar Agus Sasirangan berlokasi pada Jalan Kayu Tangi, Sungai Miai, Kecamatan Banjarmasin Utara, Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan. Jam operasional 11.30-23.00 WITA hari Senin-Kamis, pukul 11.30-21.30 WITA hari Jumat, dan pukul 11.30-22.00 hari Sabtu-Minggu.

3. Bubur Baayak

bubur baayak
Ilustrasi via instagram michimakitchen

Berikutnya ada Bubur Baayak mirip seperti cendol termasuk dalam 41 macam wadai, terbuat dari tepung beras yang diayak dengan nyiur jarang. Memiliki filosofi dari pengayakan yaitu dalam kehidupan proses penyaringan atau seleksi itu diperlukan.

Selain tepung beras ada air kapur, garam, gula merah dan santan, cita rasanya manis legit dan gurih dari santan. Teman Traveler dapat mencoba Bubur Baayak ini di pasar-pasar tradisional yang dibanderol satu porsinya sekitar Rp 6.000 sampai Rp 10.000.

4. Soto Banjar

soto banjar
Ilustrasi via instagram ammamamo

Selanjutnya ada Soto Banjar yang tidak boleh dilewatkan saat ke Kalimantan Selatan, makanan khas Suku Banjar berbahan utama ayam, susu dengan rempah-rempah biji pala, kayu manis, dan cengkih. Saat akan disajikan soto ini ditemani dengan perkedel, kentang rebus, telur, wortel dan ketupat.

Teman Traveler bisa mencoba di Depot Soto Bang Amat dengan satu porsi Rp 12.000 berada di Jalan Banua Anyar No.6, Benua Anyar, Kecamatan Banjarmasin Timur, Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan. Jam operasional pukul 07.30-16.30 WITA, Setiap hari kecuali Jumat.

Demikian ulasan kuliner khas Banjar Kalimantan Selatan bisa Teman Traveler coba saat berkunjung ke sana. Jangan lupa selalu menerapkan protokol kesehatan.

Advertisement
Tags
Kuliner Kalimantan Selatan kuliner khas Banjar Kuliner Nusantara
Share