Jepang Terserang Gelombang Panas, ini Tips Supaya Aman saat Liburan ke Negeri Sakura

Advertisement

Negeri Sakura kini tengah menjadi perbincangan khalayak. Ini dikarenakan Jepang sedang mengalami gelombang panas yang jarang sekali terjadi. Dilansir dari Liputan6, tercatat 65 orang meninggal dunia dan 22647 orang dirawat di rumah sakit akibat gelombang panas ini. Namun, Teman Traveler tak perlu khawatir, berikut cara untuk mencegah dampak dari suhu 41 derajat tersebut. Yuk simak tipsnya di bawah ini.  

Sering Masuk ke Dalam Ruangan 

jepang gelombang panas
Masuk ke ruangan ber-AC via shutterstock

Tips pertama yang bisa Teman Traveler lakukan adalah sering masuk ke dalam ruangan ketika sedang jalan-jalan di Jepang. Misalnya ke mall atau tempat-tempat lain yang memiliki AC di dalamnya. Hal ini dilakukan supaya suhu tubuh tetap normal dan kalian tidak akan merasakan panas berlebih. Jadi, usahakan untuk menyempatkan singgah ke dalam ruangan yang sejuk ya. 

Hindari Memakai Baju Warna Gelap 

jepang gelombang panas
Hindari memakai baju warna gelap via shutterstock

Outfit ternyata juga penting untuk diperhatikan saat berlibur ke daerah yang terkena gelombang panas. Sebaiknya Teman Traveler menghindari pakaian berwarna gelap karena bisa menyerap panas. Pakailah baju dengan warna yang cerah, agak longgar dan bahannya terbuat dari katun. Dengan begitu kalian tidak merasakan panas, sehingga nyaman untuk beraktivitas. 

Membawa Kipas Kecil 

Membawa kipas kecil via shutterstock

Ada barang penting yang wajib dibawa kalau ada gelombang panas. Yaitu kipas yang ukurannya kecil. Benda satu ini bisa dibilang senjata pamungkas karena bisa mendinginkan wajah dari hawa panas. Namun, kalau kalian berlibur dengan orang banyak, usahakan masing-masing membawa kipas sendiri. Alasannya karena gelombang panas yang ada di Jepang ini suhunya di atas normal, jadi tidak mungkin bergantian.

Memakai Kacamata Hitam 

Memakai kacamata hitam via shutterstock

Benda selanjutnya yang tidak boleh ketinggalan adalah kacamata hitam. Barang ini perlu dipakai agar mata terlindung dari paparan sinar matahari. Kalau tidak dilindungi oleh kacamata hitam, sinar ultraviolet bisa merusak saraf pusat penglihatan, juga kornea. Jadi, jangan sampai Teman Traveler meninggalkan kacamata ini di tempat menginap, ya. 

Menggunakan Sunblock 

Memakai sunblock via shutterstock

Selain wajah dan mata, kulit juga harus diperhatikan nih. Ketika terjadi gelombang panas, matahari akan lebih jahat dari biasanya. Maka dari itu, jangan lupa menggunakan sunblock sebelum bepergian. Selain mencegah kulit gosong, sunblock juga berfungsi menghindari potensi kanker kulit yang disebabkan oleh sinar ultraviolet. 

Jadi, begitulah kira-kira tips saat berlibur ke Jepang atau wilayah yang terkena gelombang panas. Jangan sampai kalian melupakan salah satunya, karena semua tips di atas bisa melindungi kalian dari suhu ekstrem ini. Bagaimana, siap menaklukkan Jepang?

Advertisement
Tags
jepang jepang gelombang panas tips traveling
Share