Kamu hobi liburan keliling pusat perbelanjaan? Pasti update banget dengan jajanan yang tengah hits di kalangan pecinta kuliner. Tak hanya mall besar di ibukota, kamu juga bisa menemukan banyak camilan enak dan kekinian saat mampir ke pusat perbelanjaan di Surabaya. Setelah Pakuwon, kali ini Travelingyuk sudah mencatat daftar jajanan kekinian di Tunjungan Plaza Surabaya. Penasaran kan?
1. Shihlin Taiwan Snacks
Sebagai salah satu family mall di Surabaya, Tunjungan Plaza memang menawarkan banyak tempat makan yang nyaman untuk keluarga. Tak hanya itu, jajanan enak yang pas untuk cemal-cemil juga banyak. Salah satunya Shihlin Taiwan Snack yang menawarkan sajian dada ayam tanpa tulang yang digoreng dengan tepung khas Taiwan. Rasanya lezat dengan campuran rempah khas oriental yang bikin kamu tak mau bagi-bagi.
2. Pentol C’taaar
Kuliner serba pedas memang jadi buruan. Apalagi jika menunya berupa cilok. Tak hanya di tepi jalan, kamu bisa menemukan camilan ini di Tunjungan Plaza. Outlet jajanan kekinian ini sendiri berada di Food Court Tunjungan Plaza 1, sebelah XXI. Untuk varian yang ditawarkan ada tiga, yaitu Super 1, 2 dan 3 dengan isian berbeda-beda. Ada pentol isi, pentol polos, gorengan, serta tahu kriuk dengan tambahan saos sesuai dengan selera.
3. Pentol Gila
Camilan super pedas memang bikin tak mau bagi-bagi. Apalagi jika camilannya berupa pentol gila. Setelah buka di Jalan Gubeng Airlangga II No.9, outlet ini juga membuka cabang di Food Court Tunjungan Plaza 1. Selain disajikan dengan sambal super pedas, jajanan ini juga bisa disajikan bersama dengan nasi putih. Nama menunya disebut Nasi Petarung. Tak hanya menggoyang lidah, perut juga bakal kenyang banget.
4. Chang Tea
Ngemil tanpa ada minuman dingin yang nyegerin memang kurang asyik. Tak perlu khawatir, hidangan segar di Tunjungan Plaza banyak. Salah satunya Chang Tea yang menawarkan minuman asyik dengan campuran cream cheese. Rasanya manis gurih asin yang tak bikin enek. Nah, kamu pun bisa memesan berbagai varian cheese, dari teh vanila, cokelat, serta green tea. Mau coba? langsung saja kunjungi outletnya di lantai dua.
5. Good Dear
Tak hanya teh dengan campuran cheese, kamu juga bisa menemukan minuman tradisional yang enak banget. Namanya Good Dear yang sebenarnya berupa es gudir yang terbuat dari rumput laut asli dengan kemasan kekinian. Varian rasa dari paduan gudir dengan susut UHT berkualitas ini beragam, mulai dari cokelat, oreo, chocoreo, vanila, cappucino, red velvet, hingga green tea. Penasaran dengan rasanya? Langsung saja mampir ke Lantai 2 Tunjungan Plaza. Outletnya di belakang konter 3 second.
Itulah lima jajanan kekinian di Tunjungan Plaza yang tak hanya enak, tapi juga jadi buruan banyak orang. Bagaimana, sudah coba yang mana nih? Atau punya kuliner favorit sendiri? Jangan lupa tinggalkan pesan lewatk kolom komentar di bawah ya!