Menjadi Putri dan Pangeran dalam Sehari, di Sini Tempatnya!

Advertisement

Menjadi putri atau pangeran adalah impian banyak orang. Hal ini dikarenakan cerita dan film dongeng yang sering dilihat. Kini, ada cara untuk mewujudkan impian itu menjadi kenyataan.

Dilansir dari DailyMail, Disneyland Paris sedang membuka lowongan bagi siapapun yang ingin memerankan karakter terkenal dalam film atau buku mereka. Di antaranya ada Snow White yang bangun setelah dikecup pangeran, atau Rapunzel dengan rambut panjangnya yang berwarna emas.

Putri Elsa dan Ana
Putri Elsa dan Ana [image source]
Ada syarat-syarat khusus, pelamar harus mirip dengan karakter yang dipilih. Tinggi badanpun juga diperhitungkan, tidak ada putri atau pangeran yang terlalu tinggi ataupun pendek. Harus pandai dan sangat energik menjadi syarat selanjutnya. Semuanya akan tampil di karnaval dan pasukan berkuda yang menjadi salah satu acara di Disneyland Paris.

Rapunzel dan Pangeran
Rapunzel dan Pangeran [image source]
Tak hanya dewasa, untuk anak-anak pun disediakan program Princess For A Day, yaitu menjadi putri dalam sehari yang bisa diikuti oleh anak berusia 3 sampai 12 tahun. Hal ini dikarenakan sempat ada ibu yang mengamuk karena anak laki-lakinya ditolak untuk mengikuti program yang hanya dikhususkan untuk perempuan. Setelah permintaan maaf dari pihak Disneyland, semua anak pun bisa mengikuti.

 The Wizarding World of Harry Potter at Universal Studios
The Wizarding World of Harry Potter at Universal Studios [image source]
Selain menjadi putri dan pangeran, kamu juga bisa menjelama menjadi murid-murid Hoghwart seperti di film Harry Potter saat berkunjung ke The Wizarding World of Harry Potter at Universal Studios yang ada di Amerika dan Jepang. Seru banget, kan?

Advertisement
Tags
Disneyland info terbaru Luar negeri Paris
Share